Dikatakannya, dengan momentum pelaksanaan Jambore Kader PKK II ini, diharapkan dapat menjadi penegas terhadap eksistensi dan keterlibatan organisasi PKK dalam mekanisme pembangunan daerah yang secara terencana dan terprogram telah diarahkan untuk mewujudkan masyarakat sejahtera sebagaimana visi Kabupaten Pelalawan, yang secara intensif masih harus diperjuangkan.
‘’Sedangkan konsep dan esensi pembangunan ini, adalah berupaya mewujudkan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat. Karena itu, keberadaan kesatuan gerak PKK diharapkan dapat menjadi pembangkit perekonomian keluarga dan masyarakat. Pasalnya, selama ini PKK merupakan salah satu unsur penggerak pembangunan,’’ ujarnya.
Sementara itu, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pelalawan Hj Ratna Mainar Harris dalam laporannya menjelaskan, bahwa Jambore Kader ini dilaksanakan dengan tujuan untuk menambah wawasan, pengetahuan, mempererat persaudaraan dan persahabatan sekaligus menyamakan persepsi untuk meningkatkan kinerja dalam mewujudkan keluarga sehat dan sejahtera.
Karena Jambore Kader PKK sebagai wadah pemersatu, perekat kesetiakawanan para kader untuk mewujudkan kebersamaan yang harmonis.(amn/mal)