DUMAI

Wako Resmikan Gedung Dekranasda

Riau | Selasa, 15 Agustus 2017 - 10:56 WIB

Wako Resmikan Gedung Dekranasda
GUNTING PITA: Ketua Dekranasda Provinsi Riau, Hj Sisilita Arsyadjuliandi Rachman dan Ketua Dekranasda Kota Dumai, Haslinar Zulkilfli AS menggunting pita saat peresmian Gedung Dekranasda Kota Dumai, Senin (14/8/2017).

“Untuk pemasaran ini perlu dukungan dari berbagai pihak. Baik dari Pemerintah Provinsi Riau dan pihak swasta,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua Dekranasda Dumai, Haslinar Zulkifli AS mengatakan bahwa potensi kerajinan tangan khas daerah bisa dikembangkan. “Gedung ini tak cuma menjadi sekretariat, tapi menjadi galery pameran kerajinan dengan produk unggulannya. Sehingga diresmikannya gedung ini bisa mengoptimalkan pengembangan kerajinan khas Dumai,” sebutnya.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Pada kesempatan itu juga digelar bazar produk unggulan dari tujuh kecamatan yang ada di Dumai. Serta ajang memperkenalkan aneka kuliner khas Dumai, di antaranya Kripik Nenas, Krupuk Ubi Cabe, Bolu Kemojo dan Bubur Lambok. “Momen ini juga jadi ajang memperkenalkan produk dan kuliner khas Dumai,”tutup wanita yang juga istri Wali Kota Dumai ini.(hsb/ift)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook