KAMPAR

Bank BNI, Mandiri dan PT Sinar Mas Salurkan Bantuan

Riau | Selasa, 16 Februari 2016 - 13:19 WIB

Bank BNI, Mandiri dan PT Sinar Mas Salurkan Bantuan
BANTUAN SINAR MAS: Asisten II Setda Kampar Nurbit menerima bantuan korban banjir dari PT Sinar Mas Grup yang diserahkan Wisnu Oriza, Senin (15/2/2016).

KAMPAR (RIAUPOS.CO) - Aksi peduli banjir Kampar terus bergulir. Sejumlah perusahaan menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat Kampar yang menjadi korban banjir. Bantuan yang diberikan terdiri dari paket bahan kebutuhan pokok.

Bantuan diterima oleh Bupati Kampar H Jefry Noer SH didampingi Sekda Kampar Drs H Zulfan Hamid, Asisten II Setda Kampar Nurbit, Kepala BPBD Kampar Santoso beserta para kepala dinas dan badan di lingkungan Pemkab Kampar, Senin (15/2) di Posko Induk Bencana Banjir yang berada di Lapangan Merdeka Jalan Prof M Yamin Bangkinang Kota.

Rombongan dari BNI yang datang dipimpin oleh Head Costumer Ritel RM Bambang K, Pgs Pimpinan Cabang Pekanbaru Budi Ikhlasia, Pimpinan Kln Bangkinang Nahyu Guswita. Bantuan yang diserahkan oleh BNI sebanyak 1.000 paket sembako yang terdiri dari gula, teh, kopi, susu, minyak goreng dan mie instant. Direncanakan, Bank BNI masih akan menambahkan jumlah bantuan sebanyak 1.000 paket lagi, karena melihat masih banyak masyarakat Kampar yang memerlukan bantuan.
Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Rombongan dari Bank Mandiri yang dipimpin oleh Branch Manager (BM) menyerahkan bantuan 1.000 paket sembako yang terdiri dari gula, mie instan, minyak goreng, ikan kaleng kemasan, dan susu.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook