‘’Apalagi peraturan mengamanatkan bahwa perencanaan pembangunan daerah dilakukan berdasarkan peran dan kewenangan masing-masing instansi guna mewujudkan integrasi, sinkronisasi dan sinergitas pembangunan antar stakeholders dan pemangku kepentingan,”katanya.
Dari musrebang itu, kata Agus ada beberapa hal yang menjadi skala prioritas kelurahan Dumai Kota salah satunya pembangunan drainase di Jalan Teratai dan perbaikan infrastruktur jalan. “Drainase dan Jalan Teratai tahun lalu pernah diusulkan namun belum terealisasi. Tahun ini kembali diusulkan. Mudah-mudahan terealisasi mengingat kondisi drainase sudah memprihatinkan. Ditambah susulan yang lain. Semoga saja apa yang diusulkan masyarakat dapat terealisasi. Mengingat 2015 lalu masih ada beberapa usulan yang belum terealisasi.(dev/rka/rpg)