ROKANHILIR (RIAUPOS.CO)----PULUHAN sekolah di Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) dilibatkan untuk lomba Adiwiyata pada tahun ini. Kegiatan yang memiliki penilaian penting dari segi kepedulian lingkungan hidup itu terbukti mampu menjadi bagian penting dalam pembangunan karakter generasi pelajar yang peduli dengan kondisi sekolah yang ramah lingkungan.
“Untuk perkembangan terakhirnya, telah dilakukan penilaian terhadap 26 sekolah yang sudah diusulkan,” kata Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Rohil Suwandi SSos, Kamis (31/5) di Bagansiapiapi. Penilaian dilakukan oleh tim tingkat propinsi.
Suwandi berharap agar sekolah yang masuk dalam penilaian itu mampu menorehkan prestasi yang membanggakan sampai ke tingkat nasional.
Ia menerangkan sekolah Adiwiyata dapat merubah karakter warga sekolah menjadi karakter yang berbasis, dan berbudaya lingkungan. Hal ini bisa dilihat dari bentuk pekarangan yang hijau dan dipenuhi berbagai tumbuhan baik untuk hiasan, obat maupun yang bisa dikonsumsi.
“Hasil yang didapatkan adalah akan lahir generasi muda yang peduli terhadap tiga lingkungan, kami optimis jika sekolah warganya cinta lingkungan maka akan terwujud masyarakat yang cinta lingkungan kedepannya,” katanya.(adv/a)