Komitmen Perjuangkan Pendidikan

Politik | Selasa, 31 Oktober 2023 - 10:13 WIB

Komitmen Perjuangkan Pendidikan
Ririn Handayani,

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Genderang pesta demokrasi Pemilu 2024 di Indonesia, sudah ditabuh. Berbagai isu mulai digaungkan sang kontestan alias calon legislatif (Caleg), untuk mendapatkan dan merebut hati rakyat. Begitu juga halnya di Provinsi Riau.

Adalah Ririn Handayani, perempuan yang selama ini tunak di dunia pendidikan, menasbihkan diri terjun dan masuk ke gelanggang politik. Lewat Partai Demokrat, wanita cantik dan berprestasi ini, sudah dipastikan maju sebagai Caleg DPRD Provinsi Riau, dengan Dapil Kota Pekanbaru, pada Pileg 2024 mendatang.


Sosok perempuan kelahiran Kota Pekanbaru ini, ternyata bukan sembarangan. Selain cantik dan supel, Ririn-sapaan akrab Ririn Handayani, ternyata bergelar doktor (S3). Dan dia satu-satunya Caleg perempuan yang menyandang gelar doktor akademis, serta masih aktif sebagai dosen S2 di Universitas Lancang Kuning (Unilak).

Dengan modal pengetahuan dan koneksi yang ada, dirinya bisa memberikan peluang lebih banyak lagi, bagi anak-anak generasi muda Riau, untuk meneruskan sekolah hingga ke jenjang pendidikan tinggi.  Caranya, dengan memperjuangkan anggaran pendidikan sesuai amanat UU, lalu merealisasikannya saat pembahasan di DPRD Riau bersama Pemprov Riau. Sebab, tujuan utama dirinya maju sebagai wakil rakyat, tidak lebih untuk mengabdi dan membantu masyarakat. “Intinya, saya akan berbuat lebih banyak lagi dalam mencerdaskan anak-anak di Riau,’’ ujar alumni SMAN 9 Pekanbaru ini. (gus)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook