Perindo: #2019GantiPresiden hanya Menularkan Kebencian

Politik | Rabu, 29 Agustus 2018 - 05:37 WIB

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Partai Perindo melihat gerakan #2019gantipresiden sudah direncanakan untuk menularkan kebencian sedari awal dideklarasikan.

"Kalau terjadi mobilisasi, kan tagar #2019gantipresiden ini dimobilisasi, tidak datang sendiri. Jadi, ini direncanakan sedemikian rupa," jelas Sekjen Perindo Ahmad Rofiq kepada wartawan di Posko Cemara, Menteng, Jakarta, Selasa (28/8).

Baca Juga :Besok, Jokowi Dijadwalkan Lantik Agus Subiyanto sebagai Panglima TNI

Dia mengatakan, gerakan tersebut bersifat provokatif untuk menularkan kebencian. Serta tidak menghargai Joko Widodo sebagai kepala negara.

"Ini kan sangat memecah belah bahwa ganti presiden itu sebagai bagian dari keharusan, padahal kita mesti menghormati bahwa Pak Jokowi juga masih punya kesempatan maju kembali. Jadi, itu lebih mengarah menularkan kebencian kepada masyarakat dan sifatnya sangat provokatif. Sangat tidak etis dalam demokrasi," papar Rofiq.

Untuk itu, Perindo mengimbau lawan-lawan Jokowi mencari hal yang lebih positif dalam menghadapi Pilpres 2019.  

"Kalau Pak Prabowo (Subianto) yang menjadi bagian dari keinginan mereka dijadikan presiden ya cari tema yang lebih positif. Sebab tagar itu memang sangat memecah belah dan lebih banyak menebarkan kebencian terhadap masyarakat secara luas," imbuh Rofiq. (wah)

Sumber: RMOL









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook