KIK Sangsikan #2019GantiPresiden Gerakan Sosial

Politik | Rabu, 29 Agustus 2018 - 00:35 WIB

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Koalisi Indonesia Kerja (KIK) yang mengusung pasangan bakal calon presiden dan wakil presiden Joko Widodo-Ma’ruf Amin menyangsikan gerakan tanda pagar #2019GantiPresiden merupakan gerakan sosial.

"Apanya yang gerakan sosial?" tanya Sekjen PPP, Arsul Sani saat ditemui di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (28/8).

Baca Juga :Besok, Jokowi Dijadwalkan Lantik Agus Subiyanto sebagai Panglima TNI

Arsul meminta, jangan ada pembohongan publik dibalik gerakan tagar yang ingin adanya presiden baru dalam gelaran Pilpres 2019.

Menurutnya, para tokoh #2019GantiPresiden harus jujur bahwa gerakan itu diinisiasi oleh tokoh partai politik.

"(Inisiatornya) anggota DPR dari parpol kok. Ke mana-mana ada Neno Warisman, itu kader PKS yang berarti dia juga politik," jelasnya. (lov)

Sumber: RMOL









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook