JK Beber Alasan Dukung Amin

Politik | Kamis, 21 Desember 2023 - 10:38 WIB

JK Beber Alasan Dukung Amin
Jusuf Kalla mengajak Anies Baswedan meninjau titik kemacetan Jabodetabek dengan helikopter belum lama ini. (TIM MEDIA AMIN)

JAKARTA (RIAUPOS.CO)   –  Mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla menentukan arah dukungan politiknya. Sesuai prediksi banyak pihak, mantan ketua umum Partai Golkar itu memastikan mendukung paslon nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. 

Husain Abdullah selaku jubir JK menuturkan, JK menyampaikan secara terbuka dukungannya untuk Amin di Makassar pada Selasa (19/12). Husain menyebut JK merasa punya tanggung jawab moral agar masyarakat tidak salah memilih pemimpin untuk 5 tahun mendatang.


’’Pak JK yakin Anies adalah orang yang tepat untuk memimpin Indonesia ke depan,’’ ungkapnya dalam keterangan tertulis yang diterima Jawa Pos kemarin (20/12). Husain melanjutkan, JK melihat Anies sebagai murid politiknya. ’’Dari segi pengetahuan, pengalaman, kejujuran, dan integritas, Anies memiliki keunggulan,’’ ujarnya.

Hubungan JK-Anies selama ini memang terlihat erat. Sejak maju sebagai calon gubernur DKI Jakarta hingga saat menjabat, JK dan Anies muncul bersama di sejumlah acara.

Menanggapi hal itu, Wasekjen DPP Nasdem Jakfar Sidik memberi apresiasi. Pernyataan JK menjadi energi positif bagi pasangan Amin. ’’Dukungan Pak JK (Jusuf Kalla) merupakan tambahan kekuatan bagi pasangan Amin,’’ kata Jakfar kemarin (20/12).(tyo/c18/bay/jpg)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook