DEBAT CAPRES

BPN Prabowo-Sandi Gelar Nobar di 4 Titik Ini di Jakarta

Politik | Sabtu, 13 April 2019 - 18:15 WIB

BPN Prabowo-Sandi Gelar Nobar di 4 Titik Ini di Jakarta
Pasangan Capres Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. (DOK. JPNN)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) -- Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi pun menyelenggarakan nonton bareng (nobar) di sejumlah lokasi. Kegiatan ini juga akan dihadiri oleh para relawan dan pendukung. Pasalnya, pada debat kelima yang digelar di Hotel Sultan tersebut, KPU hanya mengundang beberapa orang yang bisa hadir dalam ruang debat.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) bakal menggelar debat kelima Pilpres 2019 pada Sabtu (13/4) malam ini. Debat kali ini akan mempertemukan dua kandidat pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 01 Joko Widodo-Kiai Ma’ruf Amin dan nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno.

Berdasarkan jadwal yang dikeluarkan tim media Prabowo-Sandi, lokasi nobar pertama berada di Media Center Prabowo-Sandi di Jalan Sriwijaya I, nomor 35, Jakarta Selatan.
Baca Juga :Ridwan Kamil Optimistis Elektabilitas Prabowo-Gibran Naik usai Debat Capres Ketiga  

Di lokasi tersebut dijadwalkan hadir Juru Bicara BPN Prabowo Sandi, Hanum Rais, Juru Kampanye Nasional BPN Kawendra Lukistian dan Juru Debat Sosial Prabowo-Sandi, Nada Alichiah.

Lokasi nobar kedua yakni Sekretariat Nasional Prabowo-Sandi di Jalan Hos Cokroaminoto, nomor 90, Jakarta Pusat. Kemudian Ruang Sandi juga akan nobar dan Konsolidasi Nasional serta doa bersama di Cisarua, Bogor, Jawa Barat.

Selanjutnya, nobar diselenggarakan di Atrium Epicentrum Walk, Jalan HR. Rasuna Said yang dimotori oleh pengusaha sukses Erwin Aksa.

Debat ke-5 Pilpres 2019 ini akan digelar di The Sultan Hotel, Jakarta, Sabtu (13/4), pukul 20.00 WIB. Tema yang akan diangkat adalah ekonomi dan kesejahteraan sosial, keuangan dan investasi, serta perdagangan dan industri.

Diketahui, debat kelima akan dipandu oleh Balques Manisang dan Tomy Ristanto. Selain itu, KPU juga telah menunjuk sejumlah tim panelis untuk menyusun pertanyaan sesuai tema debat yakni ekonomi, kesejahteraan sosial, keuangan dan investasi, serta perdagangan dan industri. 

Debat terakhir ini, bagi kedua pasangan calon, diharapkan menjadi cara terakhir untuk meraih swings votter. Hingg debat keempat, elektabilitas Prabowo-Sandi cenderung naik. Namun dalam survei yang dilakukan beberapa lembaga yang dianggap kredibel, elektabilitas pasangan ini masih di bawah Jokowi-Ma’ruf. Terakhir, survei yang dilakukan oleh Indo Barometer, belum memperlihatkan hasil yang signifikan bagi pasangan 02.

Dengan margin of error survei sebesar +/-2,83 persen, kata M Qodari, Direktur Indo Barometer menjelaskan, capaian Jokowi-Ma’ruf pada Pilpres 2019 diperkirakan pada kisaran 57,07 persen hingga 62,73 persen. Sebaliknya, capaian suara Prabowo-Sandi diperkirakan pada kirasan 37,27-42,93 persen.

Sumber: JPNN.com/Berbagai Sumber
Editor: Hary B Koriun









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook