PILKADA KAMPAR

Zulfadil Pastikan Tidak Maju dengan Jalur Independen

Politik | Sabtu, 12 Maret 2016 - 10:53 WIB

BANGKINANG (RIAUPOS.CO) - Salah satu bakal calon Bupati Kampar dari akademisi Riau asal Kampar Prof Zulfadil SE MM menegaskan dirinya hanya akan maju dengan dukungan partai dan tidak akan memilih jalur independen.

“Artinya saya hanya maju jika didukung partai,  jika tidak saya tidak akan maju “ ujarnya di hadapan Ketua DPC Partai Nasdem Kampar Syamsul Muhkamar, Ketua Tim Pilkada Kampar Sopyan, Sekretaris Tim Pilkada Misrahayati, dan anggota tim yang lain di Rumah Restorasi Bangkinang, Jumat (11/3).

Baca Juga :Digelar AJI dan PHR, Perangkat Desa di Bangko Pusako Rohil Ikuti Pelatihan Melacak Hoaks

Kedatangan Mantan Kadisdik Pekanbaru ini ke  Partai Nasdem Kampar untuk mengambil formulir pendaftaran sebagai calon Bupati Kampar 2017, diantar oleh  beberapa relawannya, Zulfadil berharap Partai Nasdem Kampar memberinya dukungan.

 “Karena bagaimanapun juga partai adalah bagian terpenting dalam sistem pemerintahan, melalui fraksi di DPRD peran dan dukungan partai sangat menentukan kebijakan daerah. Bupati yang memimpin tanpa adanya dukungan partai akan lelah sendiri “ ujarnya.

Selain itu juga jika maju melalui jalur independen akan lebih rumit dari partai. Zulfadil sendiri menyatakan, diirnya siap untuk melepas posisi sebagai PNS dan atribut lainnya jika memang didukung oleh partai untuk maju sebagai calon bupati Kampar.(rdh)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook