12 Negara Siap Adu Cepat di Tour de Central Celebes (TDCC), 6-8 November 2017

Pesona Indonesia | Selasa, 25 Juli 2017 - 10:41 WIB

12 Negara Siap Adu Cepat di Tour de Central Celebes (TDCC), 6-8 November 2017
12 Negara Siap Adu Cepat di Tour de Central Celebes (TDCC), 6-8 November 2017.

JAKARTA (RIAUPOS.CO) –  Bagi Anda penyuka sport tourism balap sepeda level internasional, siap-siaplah kosongkan jadwal pada 6-8 November 2017. Ada Tour de Central Celebes (TDCC) 2017 yang siap digelar di Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng). Event balap sepeda itu diikuti 150 peserta dari 12 negara ini, akan di launching di Balairung Soesilo Sudarman, Selasa 25 Juli 2017.

TDCC 2017 akan menempuh jarak sepanjang 491.4 Km terbagi menjadi tiga etape. Pada etape pertama, para pembalap akan melintasi Kabupaten Tojo Una Una sampai Kabupaten Poso dengan jarak 192 km. Di etape ke dua yang menempuh jarak 143.6 km akan melewati Kabupaten Poso dan Kabupaten Parigi Moutong. Di etape terakhir, para pebalap akan menempuh jarak 143.3 yang melintasi Kabupaten Parigi Mouting hingga Kabupaten Sigi dan Kota Palu.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Deputi Pengembangan Pemasaran Pariwisata Nusantara Esthy Reko Astuti memaparkan, perhelatan TDCC sendiri, sebagai sarana publikasi dan promosi Sulawesi Tengah di tingkat nasional dan internasional. Agar dapat mendorong menjadi tujuan wisata dan investasi di Sulawesi Tengah. Serta mempromosikan kepulauan Togean sebagai destinasi wisata unggulan.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook