Selandia Baru Rajai IRONMAN 70.3, Bintan Buktikan Family Sport Tourism

Pesona Indonesia | Senin, 21 Agustus 2017 - 09:30 WIB

Selandia Baru Rajai IRONMAN 70.3, Bintan Buktikan Family Sport Tourism
Selandia Baru Rajai IRONMAN 70.3, Bintan Buktikan Family Sport Tourism.

IRONMAN 70.3 Bintan 2017 sendiri

diikuti 1.200 peserta yang 80 persennya adalah wisatawan mancanegara terdiri dari 52 negara. Para Triathlete  ‘melahap’ rute menantang yang ‘dibungkus’ dengan keindahan pemandangan alam di Pulau Bintan, Kepulauan Riau. Yang akan membawa para triathlete ke perjalanan tak terlupakan di Pulau Bintan.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Para peserta akan memulai lomba pada pagi hari dengan berenang sejauh 1,9 kilometer dari titik start di Plaza Lagoi, pusat pengembangan pariwisata Teluk Lagoi di zona khusus Bintan Resort.

Selanjutnya para atlet bersepeda sejauh 90 kilometer di jalanan yang mulus dan lebar. Baik renang dan sepeda, masih mengambil rute yang sama dengan tahun lalu. Dimana rute tersebut dianugerahi sebagai “The Best Long Course” di Asia pada 2016 oleh Asia Tri.

Sementara untuk rute lari, telah dilakukan penyesuaian oleh Meta Sport selaku penyelenggara lomba. Dimana peserta akan menempuh jarak sejauh 21 kilometer dengan lintasan yang lebih memudahkan triathlete serta memiliki pemandangan lebih menarik dibanding penyelenggaraan tahun sebelumnya. Sehingga akan lebih menarik bagi para triathlete.

Wahab juga memaparkan, dari 1.200 Triathlete,  family dan spectator-nya lebih 3.000 Wisman. Karena setiap atletnya membawa dua hingga tiga orang anggota keluarganya ke Bintan berolahraga sambil berwisata.

"Hotel kami sebanyak 1.800 kamar di wilayah Bintan, habis ludes karena mereka membawa keluarga. Bayangkan saja jika rata-rata perorang ditaksir spending money 1.000 dolar AS, maka jika dalam satu resort saja yang habis ter-booking 1.800 kamar dengan rata-rata dua orang, maka bisa tercapai nilai 3,6 juta dolar AS,” ujar Luki.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook