Perempuan Geluti Olahraga Skateboard

Perempuan | Rabu, 23 Mei 2018 - 09:38 WIB

Perempuan Geluti Olahraga Skateboard
LATIHAN: Seorang skateboarder perempuan melakukan latihan di skatepark arena, Bandar Serai, Jalan Sudirman, Selasa (22/5/2018). cr7/Mirshal/Riau Pos

Kota (RIAUPOS.CO) - Olahraga skateboard cukup berkembang di Kota Pekanbaru. Apalagi setelah adanya arena skatepark di Bandar Serai, Jalan Sudirman, peminat olahraga ekstrim ini semakin meningkat.

Tidak terkecuali bagi Icha dan Hala, dua perempuan yang baru menjalani hobi bermain skateboard. Cukup jarang ditemui olahraga skateboard digandrungi oleh kaum hawa. Tapi bagi mereka anggapan itu sudah tidak berlaku lagi.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Dua skateboarder perempuan yang masih duduk di bangku SMP ini sudah menyukai olahraga skateboard sejak SD. Tapi baru bisa menjadi seorang skateboarder sejak sebulan yang lalu.

“Baru sebulan main skateboard, tujuannya ya karena hobi dari kecil dan biar terkenal juga” ungkap Icha kepada Riau Pos, Selasa (22/5).

Meski baru sebulan bermain dengan papan luncurnya, dua wanita ini terlihat sudah cukup mahir memainkan berbagai trik seperti gowes, tic tac, ollie, dan drop. Tantangan tersulit diakui Hala yaitu saat memainkan trik ollie. “Paling sulit itu ollie, karena harus melewati rintangan sambil membawa papan sedikit terbang” jelasnya.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook