PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Rektor Universitas Gajah Mada (UGM) Prof Ova Emilia akan datang ke Pekanbaru. Agenda utamanya adalah menyapa alumni dan menandatangani kerja sama dengan Pemprov Riau. Direncanakan, Rektor UGM bersama rombonhan akan berada di Bumi Lancang Kuning selama 3 hari, 14-16 Oktober 2022.
Pengurus Daerah (Pengda) Keluarga Alumni Gadjah Mada (Kagama) Riau saat ini pun intens melakukan persiapan dan koordinasi dengan berbagai pihak terkait rencana kedatangan Rektor UGM tersebut.
"Kami terus mematangkan persiapan kedatangan Rektor UGM ke Riau," ujar Ketua Pengda Kagama Riau Emri Juli Harnis di sela rapat persiapan panitia di Pekanbaru, Sabtu (8/10/2022).
Dijelaskannya, beberapa kegiatan akan dilaksanakan Rektor UGM selama berada di Riau. Dimana pada hari pertama, rektor bersama rombongan akan meninjau Puskesmas di Pekanbaru sekaligus bakti sosial berkaitan dengan pengentasan stunting di Riau.
Kegiatan lain di hari pertama nantinya, rektor juga akan memberikan kuliah umum di hadapan mahasiswa berikut menyapa alumni UGM yang ada di Riau, serta menandatangani MoU dengan Pemprov Riau serta beberapa pemkab.
"Termasuk juga menandatangani kerja sama dengan sejumlah perguruan tinggi di Riau," tambah Emri yang juga menjabat sebagai Kepala Bappeda Provinsi Riau.
Di hari kedua, rektor bersama rombongan dari kampus UGM itu akan menyapa alumni yang bekerja di Pertamina Hulu Rokan (PHR) dan juga melihat pengolahan sampah organik. Tak ketinggalan juga akan menyambangi SMA 8 di Pekanbaru yang banyak menghasilkan siswa yang kuliah di UGM.
Laporan: Ahmad Dardiri (Pekanbaru)
Editor: Eka G Putra