Warga Temukan Mayat Perempuan di Mentangor

Pekanbaru | Jumat, 30 Juni 2023 - 08:56 WIB

Warga Temukan Mayat Perempuan di Mentangor
Anggota Polsek Tenayan Raya dan warga mengevakuasi jenazah Naomi Aritonang (19) dari dalam rumahnya, Kamis (29/6/2023). (POLSEK TENAYAN RAYA UNTUK RIAUPOS.CO)

TENAYAN RAYA (RIAUPOS.CO) - Warga Jalan Mekar RT 02 RW 01, Kelurahan Mentangor, Kecamatan Tenayan Raya dibuat geger pada Kamis (29/6) pagi. Sesosok mayat, seorang perempuan berusia 19 tahun ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa.

Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Jefri Siagian membenarkan penemuan mayat tersebut. Seperti dijelaskan lebih lanjut oleh Kasat Reskrim Kompol Andrie Setiawan, setelah diidentifikasi mayat tersebut diketahui bernama Naomi Aritonang.


"Sudah ditangani Polsek Tenayan Raya. Pemeriksaan awal, bukan korban pembunuhan, karena tidak ditemukan tanda kekerasan di tubuh korban. Namun ini masih perlu didalami," kata Kompol Andrie.

Jenazah Naomi, yang semasa hidup merupakan seorang karyawati salah satu toserba di Pekanbaru, ditemukan oleh dua rekan kerjannya, Marda Manulang (23) dan Celsi Nainggolan (25) dan tetangga korban, Basrul (58). Awalnya Marda dan Celsi berinisiatif mencari korban yang sudah dua hari tidak masuk kerja.

Namun ketika pintu rumahnya digedor dan dipanggil, tidak ada suara menyahut dari dalam rumah. Kemudian Basrul, yang merupakan tetangga korban membantu dua wanita tersebut untuk mendobrak pintu.

Saat pintu terbuka, korban terlihat sedang dalam kondisi terlentang di ruang tamu rumah. Saat diperiksa, ternyata korban dalam keadaan tidak bernyawa.

"Dari keterangan dua rekan kerja korban, yang bersangkutan mengeluh sakit asam lambung pada hari terakhir masuk kerja pada Senin (26/6)," kata Kompol Andrie.

Jenazah korban kemudian dievakuasi Polsek Tenayan Raya dari dalam rumah tersebut pada pukul 10.30 WIB pagi. Jenazah langsung dibawa Rumah Sakit Bhayangkara untuk dilakukan visum.(end)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook