Satlantas Datangi Rumah Duka Ibu Muda Meninggal Tersenggol Motor Sport

Pekanbaru | Kamis, 30 Maret 2023 - 00:01 WIB

Satlantas Datangi Rumah Duka Ibu Muda Meninggal Tersenggol Motor Sport
Kasat Lantas Polresta Pekanbaru Kompol Birgitta Atvina Wijayanti berbincang dengan keluarga korban laka lantas, ibu pengendara ojol di rumahnya pada Rabu (29/3/2023). (SATLANTAS POLRESTA PEKANBARU UNTUK RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Kasat Lantas Polresta Pekanbaru Kompol Birgitta Atvina Wijayanti mendatangi rumah duka ibu muda pengendara ojek online (ojol), Lia Hendriani (33), Rabu (29/3/2023). Didampingi sejumlah personel dan perwakilan dari Jasa Raharja, Kompol Birgitta ingin menyampaikan rasa bela sungkawa.

Selain itu rombongan ini juga ingin memastikan segala hal menyangkut hak korban, baik santunan kecelakaan dari Jasa Raharja maupun BPJS, bila ada dapat segera dipenuhi.


"Kami ingin memberikan dukungan moril bagi keluarga yang ditinggalkan. Semoga keluarga tetap tabah dan sabar. Kami juga mendoakan anak mendiang yang mengalami luka cepat sembuh dan semoga almarhumah mendapat tempat terbaik di sisi Allah,'' ucap Kompol Birgitta terkait kunjungan itu.

Kasat Lantas yang pada kunjungan itu juga didampingi Kanit Laka Iptu Irsan Effendi,  juga memberikan bantuan tali asih yang diterima langsung oleh anak kandung korban. Kunjungan itu, tambah Kompol Birgitta, sebagai bentuk kepedulian Satlantas Polresta Pekanbaru bagi keluarga korban.

Seperti diberitakan sebelumnya, Lia Hendriani yang ingin pergi bekerja, melintasi Jalan Jenderal Sudirman. Dirinya membawa sang anak yang masih berusia 7 tahun untuk dititipkan sebelum menawarkan jasa ojol.

Namun nasib tidak bisa ditolak, ibu muda yang dikenal sebagai seorang pekerja keras ini nahas. Ketika sampai di depan Bank BTN Syariah di Jalan Sudirman itu, motor yang dikendarainya disenggol motor sport yang dikendarai YSN (22).

Korban bersama anaknya terpental ke jalan dan dinyatakan meninggal dunia akibat peristiwa tabrakan tersebut. Sementara sang anak mengalami luka-luka dan harus mendapat perawatan di rumah sakit.

Sementara YSN, saat ini sedang diperiksa intensif. Ada indikasi kelalaian, karena yang bersangkutan dari hasil pemeriksaan awal, memotong dari sebelah kiri.

''Yang bersangkutan masih kami periksa intensif,'' tutup Kompol Birgitta.

 

Laporan: Hendrawan Kariman (Pekanbaru)

Editor: Edwar Yaman

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook