Pj Wako Ajak Warga Hindari Politik Uang

Pekanbaru | Rabu, 26 Juli 2023 - 09:44 WIB

Pj Wako Ajak Warga Hindari Politik Uang
Penjabat Wali Kota (Pj Wako) Pekanbaru Muflihun SSTP MAP (ISTIMEWA)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Penjabat Wali Kota (Pj Wako) Pekanbaru Muflihun SSTP MAP mengajak masyarakat Kota Bertuah untuk bisa bersinergi mendukung pemerintah dalam memajukan Pekanbaru. Dan menjelang Pemilu 2024, Pj Wako juga mengingatkan agar masyarakat dapat memilih pilihan pada wakil rakyat punya keinginan memajukan Pekanbaru lebih baik ke depannya.

”Sebentar lagi momen pemilihan wakil rakyat, hindari money politic (politik uang, red). Pilihlah yang punya loyalitas dan keinginan membangun Kota Pekanbaru,” ujar Uun, panggilan akrab Muflihun, belum lama ini saat hadir pada tablig akbar di Masjid Ar Rahman Pekanbaru.


Ia menekankan, bahwa politik uang di samping akan merusak moral dan demokrasi, juga dapat berdampak negatif terhadap Kota Bertuah ini. Pada setiap pertemuan, Muflihun kerap mengingatkan masyarakat agar bisa menghindari money politic, hal ini untuk menentukan pilihan yang baik.

”Buang jauh-jauh yang namanya politik uang itu. Jangan lagi berpikir demokrasi itu harus dengan uang,” tegasnya.

Ia mengajak masyarakat Pekanbaru untuk dapat menyukseskan pemilu 2024, warga yang punya hak suara agar memberikan hak suaranya dengan mendatangi TPS pada pemilu.

”Mari kita sukseskan pemilu dan pesta demokrasi tahun 2024,” tutupnya.

Ajakan menolak politik uang tersebut disambut positif warga yang hadir pada tablig akbar. ”Bagus itu imbauan Pak Pj Wako. Dengan menghindari politik uang tentu akan lebih demokrasi memilih siapa yang pas dihati misal para wakil rakyat nanti,” kata Rian, warga Pekanbaru.(ilo)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook