Bhayangkari Bantu Uruskan Akta Kelahiran

Pekanbaru | Senin, 23 Juli 2018 - 11:20 WIB

KOTA (RIAUPOS.CO) - Selain mengayomi dan melayani, ibu-ibu Bhayangkari Cabang Pekanbaru turut membantu pembagian akta kelahiran masyarakat, Sabu (21/7).

Ketua Bhayangkari cabang Pekanbaru Melly Susanto mengatakan, hal tersebut tak lain adalah dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke-66.

Baca Juga :Upaya Ketua Bhayangkari Riau Diapresiasi

"Kami membantu mengurus akta kelahiran masyarakat secara gratis guna meringankan beban masyarakat Kota Pekanbaru," ujarnya.

Ia juga menyampaikan bahwa program kegiatan sosial pembuatan akta kelahiran masyarakat secara gratis itu dilaksanakan pihaknya setiap tahun.

Sebelumnya, Mely Susanto mengunjungi Kantor Disdukcapil Kota Pekanbaru guna menjemput akta kelahiran masyarakat yang sudah selesai. Di sana rombongan diterima langsung Kepala Disdukcapil Kota Pekanbaru Baharuddin.

Dalam kegiatan ini Kadisdukcapil Kota Pekanbaru menyerahkan akta kelahiran yang sudah selesai diurus kepada Ketua Bhayangkari Pekanbaru untuk diserahkan kepada keluarga masyarakat pemilik akta kelahiran tersebut.

"Kegiatan ini suatu bentuk wujud perhatian Bhayangkari  membantu masyarakat Pekanbaru," ujarnya. (man)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook