PADAMKAN API DI AIR HITAM

Polresta Pekanbaru Siaga Karhutla

Pekanbaru | Kamis, 22 Juni 2023 - 08:53 WIB

Polresta Pekanbaru Siaga Karhutla
Kapolsek Payung Sekaki AKP Nur Syafni berusaha memadamkan karhutla di kawasan Air Hitam bersama Satgas Karhutla, Ahad (18/6/2023). (HUMAS POLRESTA PEKANBARU UNTUK RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Polresta Pekanbaru siaga kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) seiring meratanya musim kemarau di Provinsi Riau. Beberapa kawasan Pekanbaru, terutama yang berbatasan langsung dengan wilayah Kecamatan Tambang dan Tapung di Kabupaten Kampar, merupakan wilayah bergambut yang rawan kebakaran.

Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Jefri Siagian menegaskan komitmen Polresta Pekanbaru ikut mencegah dan menangani karhutla . Pihaknya bersama forkopimda telah melakukan pemetaan potensi karhutla, tidak hanya di wilayah Pekanbaru, tapi juga wilayah perbatasan di kabupaten tetangga.


"Kita sudah menggelar rapat koordinasi, mengecek kesiap-siagaan, sekaligus pemetaan potensi karhutla. Kita berkomitmen ikut melakukan pencegahan karhutla yang ada di Kota Pekanbaru dan Provinsi Riau,’’ sebut Kombes Pol Jefri Siagian, baru-baru ini.

Kapolresta sendiri memimpin langsung rapat Tiga Pilar Koordinasi terkait Penanggulangan Bencana Karhutla di Kota Pekanbaru, baru-baru ini. Rapat tersebut merupakan upaya antisipasi bencana yang melanda di Kota Pekanbaru, seiring dengan musim panas yang melanda benua Asia saat ini.

Polresta Pekanbaru baru saja terlibat melakukan pemadaman karhutla di Kelurahan Air Hitam, Kecamatan Payung Sekaki pada Ahad (18/6) lalu. Bersama BPBD, Manggala Agni dan Masyarakat Peduli Api (MPA) Kota Pekanbaru berhasil menjinakkan api.

Kapolresta melalui Kasatreskrim Kompol Andrie Setiawan mengatakan, Karhutla tersebut terjadi di Jalan Pariwisata, Kelurahan Air Hitam, Kecamatan Payung Sekaki. Sulitnya akses dan sumber air membuat api baru tuntas dijinakkan pada hari kedua kebakaran.

"Tim terus melakukan pemantauan pascaapi berhasil dipadamkan. Memang lokasi itu sulit diakses, hingga ini menjadi tantangan besar bagi tim di lapangan," sebut Kasat Reskrim pada Rabu (21/6).

Kompol Andrie menye­butkan, pihaknya akan selalu siaga dan siap berkoordinasi dengan satuan kerja terkait. Terutama kini sudah memasuki puncak musim panas di seluruh Riau, termasuk Kota Pekanbaru. (lim)


Laporan HENDRAWAN KARIMAN, Kota

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook