PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Pemain Kanwil DJP Riau mengatakan, keikutsertaan dirinya mengikuti kejuaraan bulutangkis Riau Pos Tabungan BRI Britama Cup, karena ingin melatih kemampuan dan mental bertanding.
''Tentunya dengan adanya kejuaraan bulutangkis ini, selain bisa bermain bersama, tentu bisa bersilaturahmi dengan instansi dan perusahaan,'' ujar Deki, salah satu peserta dari perwakilan Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Riau, Selasa (21/2).
Disebutkan Deki, kejuaraan bulutangkis yang ditaja Riau Pos bekerja sama dengan BRI sangat baik. Hal ini tentu akan menambah jam terbang bertanding dan tidak hanya latihan terus saja.
''Untuk perwakilan dari Kanwil DJP ada tiga pasang ganda corporate,'' terangnya.
Ia berharap agar kejuaraan ini bisa berjalan dengan lancar dari awal hingga akhir. Dan semua diberikan kesehatan, sehingga bisa mengikuti kejuaraan ini dari awal hingga akhir.
Untuk persiapan menjelang bergulirnya kejuaraan, dirinya dan pasangan maupun tim rutin menggelar latihan, dan juga terus menjaga fisik.
''Tujuan kami mengikuti kejuaraan ini selain berpartisipasi dalam memeriahkan kejuaraan ini juga ingin melatih kemampuan dan mental bertanding. Kalau pun nanti juara itu bonus saja,'' pungkasnya.(dof)