PEKAN BARU ( RIAU POS. CO) -- Harga bawang putih yang melonjak beberapa pekan lalu, hingga kini belum menunjukkan tanda-tanda kembali ke harga normal. Sampai akhir pekan kemarin, harga bawang putih masih di atas harga normal.
Pendi, pedagang di Pasar Pagi Arengka mengatakan, harga bawang putih masih sekitar Rp60 ribu per kilogram (kg). Sementara, harga normal biasanya Rp45 ribu per kg.
Ia menambahkan, sejak mengalami kenaikan sebulan terakhir, harga bawang putih belum menunjukkan tanda-tanda bakal turun ke harga normal.
‘’Belum ada tanda-tanda bakal stabil. Masih Rp60 ribu per kilogramnya,’’ ungkap Pendi, Ahad (19/5).
Naiknya harga bawang putih ini, dikatakan Pendi, terjadi karena kendala distribusi. ‘’Selama ini pasokan bawang putih masih lancar,’’ sebutnya.
Bawang putih yang ia jual didatangkan dari Pulau Jawa dan Medan. Pasokan bawang putih dari kedua daerah itu masih lancar.
‘’Bawang merah dan bawang putih hampir 60 persen dari luar (Pekanbaru, red),’’ katanya.
Selain bawang putih, harga tomat Medan juga mengalami kenaikan yang signifikan. Naiknya harga tomat Medan karena pasokan yang terbatas. Hasil panen tomat Medan mengalami penurunan sejak awal 2019.
‘’Kan ada tomat Sumbar. Nah, tomat Medan ada, tetapi tak banyak. Belum panen. Sekarang tomat Medan per kilogramnya Rp10 ribu. Mormalnya Rp8 ribu per kilogram,’’ ujar Hendra pedagang lainnya di Pasar Pagi Arengka, kemarin.
Sedangkan harga daging ayam terpantau masih Rp28 ribu per kilogram dan harga daging sapi segar Rp120 ribu per kilogram. Harga daging ayam dan daging sapi ini diprediksi bakal mengalami kenaikam signifikan beberapa hari jelang Idul Fitri 1440 H.(rnl)