PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Generasi Baru Indonesia (Genpi) Riau melakukan demontrasi pembuatan sabun cair kepada masyarakat di car free day (CFD, Jalan Jenderal Sudirman, Ahad (14/7). Tidak hanya itu, mereka juga membagikan sampel sabun cair kepada masyarakat yang ikut kegiatan demontrasi tersebut.
“Ada beberapa macam bahan yang diperlukan. Seperti, garam, pewarna hijau lumut, perisa jeruk nipis, dan bubuk. Ada paketan di toko kimia, bisa beli langsung ke sana,” ungkap Kepala Divisi Lingkungan Genpi Riau Iismuliati kepada Riau Pos.
Untuk satu paketan, lanjut Iis, masyarakat harus merogoh kocek sekitar Rp100 ribu. Di mana, satu paket bahan sabun cair cuci piring tersebut bisa untuk 50 botol air ukuran sedang.
“Menggunakan air sekitar 3/4 galon air. Kalau buat pakai ember cat bisa penuh itu,” sambungnya.
Masyarakat yang melihat kegiatan sosialisasi hingga selesai. anggota Genpi Riau akan membagikan secara gratis kepada pengunjung CFD.
“Ini sekaligus mengajarkan. Kalau warga mau bikin untuk dijual silakan. Di pasaran harga jual Rp500 ribu,” sambungnya.
Iis menjelaskan sosialisasi ini ditujukan kepada masyarakat agar bisa mengisi waktu luang dengan hal-hal produktif. Tidak hanya bisa digunakan sendiri, namun bisa menghasilkan pendapatan dari menjualnya.
“Sambil duduk santai bisa jual ini. Cara buatnya juga gampang dan harga juga terjangkau,” tutupnya.(*1)