HUT Ke-20 Tahun, Grand Zuri Hotel Pekanbaru Gelar Donor Darah

Pekanbaru | Kamis, 13 Juli 2023 - 15:27 WIB

HUT Ke-20 Tahun, Grand Zuri Hotel Pekanbaru Gelar Donor Darah
Suasana kegiatan donor darah dalam rangkaian HUT ke-20 Grand Zuri Hotel Pekanbaru, Kamis (13/7/2023). (EVAN GUNANZAR/RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.COP) -- Dalam rangkaian merayakan ulang tahunnya yang ke-20 tahun, Grand Zuri Hotel Pekanbaru Jalan Teuku Umar, Pekanbaru bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Pekanba kembali mengadakan kegiatan donor darah yang diikuti seluruh manajemen dan masyarakat, Kamis (13/7).

Tak tanggung-tanggung, dalam kegiatan ini Grand Zuri Hotel Pekanbaru menargetkan sebanyak 50 kantong darah yang nantinya akan diserahkan oleh Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Pekanbaru.


Menurut Assisten Sales Manager Ilwan, kegiatan donor darah ini merupakan salah satu dari rangkaian acara ulang tahun Grand Zuri Hotel Pekanbaru yang ke-20 tahun. Di mana untuk puncak perayaan akan berlangsung 26 Juli mendatang.

Selain itu, kegiatan ini diikuti oleh Sister Company seperti Premiere Hotel, The zuri dan Zuri Express Hotel yang mana kegiatan ini salah satu bentuk kepedulian Grand Zuri Hotel Pekanbaru kepada masyarakat melalui corporate social responsibility (CSR) .

"Ini kegiatan rutin yang setiap tahunnya kita lakukan per tiga bulan sekali untuk membantu kebutuhan darah di Kota Pekanbaru yang jumlahnya terus bertambah," ucapnya

Melihat antusiasme masyarakat dan management yang ikut dalam kegiatan sosial ini, pihaknya optimis bisa mencapai target yang telah ditentukan.

Bahkan agar suasananya lebih terasa nyaman, pihaknya juga menyediakan beragam pelayanan kesehatan yang bisa dimanfaatkan oleh peserta sebelum mengikuti kegiatan donor darah.

"Target kita 50 kantong. Setelah terkumpul akan kita serahkan kepada PMI untuk selanjutnya dipergunakan untuk orang-orang yang membutuhkan. Ini memang bentuk kepedulian hotel kita kepada sesama," tegasnya.

Laporan: Prapti Dwi Lestari (Pekanbaru)
Editor: Rinaldi









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook