PPKM, Warga Antusias Ikut Vaksinasi

Pekanbaru | Rabu, 02 Juni 2021 - 12:27 WIB

PPKM, Warga Antusias Ikut Vaksinasi
Warga diminta putar arah di pos penyekatan depan pintu masuk Jalan Putri Tujuh, Kelurahan Sidomulyo Barat, Kecamatan Tuah Madani, Senin (31/5/2021) malam. (EVAN GUNANZAR/RIAU POS )

TUAH MADANI (RIAUPOS.CO) - Meningkatnya angka positif Covid-19 di Pekanbaru membuat Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru kembali mengambil langkah dengan melakukan Pelaksanaan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) selama 14 hari. Salah satu wilayah yang melakukan PPKM skala mikro adalah kelurahan Sidomulyo Barat, Kecamatan Tuah Madani.

Kelurahan ini pun menjadi lokasi vaksinasi keliling, Selasa (1/6). Bus vaksinasi keliling mendatangi lokasi vaksin di halaman Indogrosir, Jalan Soekarno Hatta Kelurahan  Sidomulyo Barat, Kecamatan Tuah Madani Pekanbaru. Warga pun antusias untuk divaksin.


Menurut Lurah Sidomulyo Barat H Edi Susanto SH, Selasa (1/6), pembatasan kegiatan masyarakat ini dilakukan dengan melakukan penyekatan mulai pukul 21.00 WIB di sejumlah titik masuk di kelurahan ini. Seperti pintu akses masuk ke Jalan Putri Tujuh, Jalan Melur, Jalan Marsan, Jalan Pelita, Jalan Pahlawan, Jalan Karyawan, Jalan Muhajirin, Jalan Rawa Bening, Sentosa, dan Jalan Teropong.

Ia  mengimbau dan meminta warga  untuk membatasi kegiatan yang tidak penting pada malam hari guna mengurangi penyebaran wabah Covid-19. "Semua pintu masuk kami sekat bekerja sama dengan Polsek Tampan, dan juga tiga pilar. Guna meminimalisir terjadinya kerumunan warga di saat malam hari,"kata dia. 

Dijelaskan Edi, saat ini Kelurahan Sidomulyo Barat memliki angka penyebaran Covid-19 yang cukup tinggi sehingga, PPKM skala mikro ini harus diterapkan guna menekat menyebaran Covid-19.

"Jadi kami mengimbau kepada masyarakat agar sebelum jam penyekatan berlaku, warga sudah ada didalam rumah. Dan tidak melakukan aktifitas di luar rumah apalagi dijam penyekatan,"ajaknya. 

Warga Antusiasme Ikuti Vaksinasi Keliling

Sementara itu, ratusan warga Kelurahan Sidomulyo Barat antusias mendatangi tempat vaksinasi di halaman Indogrosir, Jalan Soekarno Hatta Kelurahan, kemarin. 

Lurah Sidomulyo Barat H Edi Susanto SH mengatakan, kegiatan vaksinasi reguler dengan menggunakan bus ini beroperasi mulai pukul 09.00 WIB - 16.00 WIB. Dan pada kesempatan ini petugas menyiapkan 100 formulir untuk warga yang ingin melakukan vaksinasi. 

"Kalau di lokasi ini antusiasme masyarakat sangat tinggi. Dan kegiatan vaksinasi mobile ini juge sebagai langkah percepatan vaksinasi,"kata dia.(ayi) 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook