PEKANBARU

Pembangunan Perkantoran Tenayan Capai 44 Persen

Pekanbaru | Sabtu, 23 Januari 2016 - 09:42 WIB

Pembangunan Perkantoran Tenayan Capai 44 Persen
Zulkifli Harun

KOTA (RIAUPOS.CO) - Kemajuan pembangunan Kantor Terpadu Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru di Tenayan Raya awal tahun  ini menyentuh angka 44 persen. Ditargetkan pembangunan bisa selesai akhir tahun ini.

Saat ini pembangunan sendiri sudah pada proses pematangan lahan dan pembangunan lanjutan. Di kawasan ini akan dibangun sembilan gedung dengan gedung sekretariat luasnya sekitar 21 hektare dan gedung SKPD masing-masing seluas sembilan hektare. Di setiap gedung SKPD itu akan berkantor dua atau tiga dinas.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Selain dibangun gedung sekretariat dan gedung SKPD, untuk jangka panjang juga direncanakan dibangun gedung DPRD Kota Pekanbaru, rumah dinas wali kota dan wakil wali kota, rumah dinas anggota DPRD dan beberapa kantor instansi vertikal.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook