PAW Anggota DPRD Riau Dilantik

Pekanbaru | Jumat, 18 Desember 2015 - 15:50 WIB

PAW Anggota DPRD Riau  Dilantik
LANTIK ANGGOTA: Wakil Ketua DPRD Riau Sunaryo melantik PAW anggota DPRD Provinsi Riau, Kamis (17/12/2015).

Sementara itu, Eddy Mohammad Yatim kepada wartawan mengatakan, hal pertama yang akan dilakukan setelah pelantikan adalah memberikan informasi ke daerah pemilihan dan berkoordinasi dengan orang-orang yang pernah membantu saat Pemilu.

“Mudah-mudahan dukungan yang diberikan kemarin tetap bulat dari kawan-kawan di Dapil. Kalau untuk di fraksi mungkin akan berkoordinasi terlebih dahulu, termasuk di komisi. Karena informasinya PAW ini akan menggantikan posisi anggota dewan yang mundur dan mengisi kekosongan komisi yang ditinggalkannya,” katanya.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Hal senada juga dikatakan oleh Yulisman SSi, usai dilantik ia meminta doa restu dan kerja sama seluruh pihak agar dapat amanah ketika menjalankan amanah sebagai wakil rakyat di DPRD Riau.

“Setelah pelantikan mungkin hal-hal yang akan dilakukan adalah menjumpai konstituen di daerah pemilihan yakni Inhu-Kuangsing karena belum banyak yang mengetahui tentang pelantikan ini dan juga silaturahmi dengan pengurus partai,” tuturnya.

Sedangkan dua PAW anggota DPRD Riau lainnya yakni Masgaul Yunus dan Malik Siregar masih enggan memberikan komentar kepada awak media. Usai pelantikan, keduanya memilih langsung meninggalkan gedung DPRD Riau.(tie)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook