‘’Donasi untuk Nerlang sudah kita sebelum hari ini. Alhamdulillah sudah lumayan banyak. Hari ini (kemarin, red), adik-adik di SMP Negeri 32 Sukajadi memberikan donasi berupa buku dan pakaian kepada tim Riau for Nerlang. Kami sangat bangga dengan kepedulian masyarakat untuk warga Nerlang,’’ kata Koordinator Umum Riau for Nerlang, Kunni Masrohanti.
Sementara itu, Wakil Kepala Sekolah SMP Negeri 32, Nora Fiorita, mengaku bangga melihat antusias anak-anak dalam mengumpulkan donasi. ‘’Anak-anak sangat senang dengan kegiatan sosial seperti ini. Terimakasih kepada ASP yang sudah menyampaikan informasi tentang Nerlang. Bantuan ini belum maksimal. Ke depan kami akan menyumbang untuk Nerlang lagi,’’ katanya.
Disebutkan Kunni, keinginan ASP untuk membuat aksi sosial bagi Nerlang dimulai dari munculnya tulisan tentang kondisi Nerlang di Riau Pos sebelumnya.(lim)