Penjual Kue Musiman Bermunculan

Pekanbaru | Senin, 04 Juni 2018 - 11:20 WIB

Penjual Kue Musiman Bermunculan
PEDAGANG KUE: Pedagang musiman menyusun kue kering yang dijual di depan Pasar Sukaramai di Jalan Sudirman, pekan lalu. Kue ini dijual dengan harga Rp60 ribu hingga Rp150 ribu rupiah per kilogram.

Jenis-jenis kue yang dijual Marinis bermacam-macam, seperti kue nastar, kuping gajah, putri salju, dan aneka keripik. “Saya selalu berharap pembeli tahun kemarin kembali lagi tahun sekarang, agar itu semua tercapai maka saya hanya memilih kue-kue yang enak,” jelas dia.

Ia mengatakan, penjualan beberapa hari ini masih kurang dari tahun sebelumnya. “Mungkin karena orang belum terima gaji, jadi masih belum banyak pembeli saat ini,” ungkapnya.  

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Seorang penjual musiman lainnya, Linar (32) yang berproduksi di rumahnya yang tidak jauh dari Jalan HOS Cokroaminoto mengatakan, banyak menerima pesanan dua pekan jelang hari raya.

“Alhamdulillah meski baru mulai dalam dua pekan, tapi saya bisa dapat untung hingga jutaan,” lanjut dia.(*1)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook