Kondisi JPO yang tidak terawat juga terlihat di beberapa JPO, antara lain, JPO yang berada di Jalan Tuanku Tambusai, dan di dekat Plaza Senapelan.
Kemudian Riau Pos juga mencoba mengkonfirmasi hal tersebut kepada pihak Dishub Kota Pekanbaru selaku pihak yang juga bertanggung jawab tentang fasilitas JPO tersebut.
Namun saat Riau Pos tiba di kantor Dishub Kota Pekanbaru , Kepala Seksi (kasi) Sarana dan Prasarana bagian JPO , Rice Maulana, sedang tidak berada di tempat. Dan saat ditanyakan kapan dia kembali tidak ada yang mengetahui nya.(cr1)