PERSIAPAN KEBERANGKATAN HAJI

Kemenag Riau Bahas Persiapan Keberangkatan Haji

Pekanbaru | Kamis, 27 Juli 2017 - 09:54 WIB

Kemenag Riau Bahas Persiapan Keberangkatan Haji
JOKO SUSILO/RIAU POS BERI PENJELASAN: Kepala Kanwil Kemenag Riau Ahmad Supardi memberi penjelasan saat coffee morning bersama wartawan, Rabu (26/7/2017).

“Kegiatan di Kementerian Agama inikan cukup banyak contohnya untuk tunjangan profesi guru saja tidak kurang mencapai Rp280 miliar setiap tahun kita bayar, kemudian tentang dana BOS. Dan banyak kegiatan lainnya yang perlu diekspos di media untuk pertanggungjawabkan publik dan masyarakat harus tahu. Selanjutnya juga untuk pertanggungjawaban secara internal,” ungkapnya. Ia menilai kegiatan yang di publikasi di media sangat berdampak positif bagi masyarakat. “Saya berharap semua kegiatan misalnya seperti diklat, penataran dan lainnya itu harus diliput media. Karena kegiatan kemasyarakatan ini akan lebih besar dampaknya ketika dipublik media,” terangnya.

Pada kesempatan itu ia juga menjelaskan terkait persiapan keberangkatan JCH. “Soal haji beritanya ditunggu setiap hari. Sudah memasuki persiapan yang terakhir. Jumlah JCH yang berangkat 5.048 orang dari 5.064 JCH, karena ada yang meninggal. Tergabung dalam 12 kloter, 11 kloter penuh dan sisanya bergabung dengan jamaah Kalimantan Barat,” katanya.(ilo/ifr)

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook