PEKANBARU

Cuaca Ekstrem, Tanaman Sayur Rusak

Pekanbaru | Sabtu, 20 Februari 2016 - 09:51 WIB

Cuaca Ekstrem, Tanaman Sayur Rusak
PETANI SAYUR: Petani sayuran di Jalan Kartama, Kelurahan Maharatu, Kecamatan Marpoyan Damai tetap melakukan aktivitasnya di tengah-tengah cuaca ekstrem, Jumat (19/2/2016).

Sehingga hasil panen sayurnya berkurang dari biasanya. “Ya beginilah kalau cuaca buruk, sebentar hujan, sebentar panas, sayur-sayur banyak yang rusak. Jadi daunnya itu terkena cipratan air, terus kena panas, efeknya daunnya seperti berjamur, jadi harus dipilih mana yang bisa dijual, selebihnya yang rusak  kami buang,” ujarnya.

Sudah segala cara yang dilakukan seperti menyemprotkan pestisida, namun tidak berpengaruh terhadap sayuran. Juga tidak adanya bantuan dari pemerintah karena lahan milik sendiri.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Jelas akibat dari intensitas hujan yang tinggi membuat para petani mengalami kerugian. Karena sedikitnya sayur mereka yang terjual. Namun tidak membuat para petani menyerah karena sedikit banyaknya hasil panen yang mereka dapatkan bisa menghidupi keluarga mereka.

Laporan : AFIAT ANANDA









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook