Apri/Fadia dan FajRi Lolos ke Perempatfinal

Olahraga | Jumat, 27 Oktober 2023 - 10:15 WIB

Apri/Fadia dan FajRi Lolos ke Perempatfinal
Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia melaju ke perempatfinal usai mengandaskan wakil Malaysia, Vivian Hoo/Lim Chiew Sien di Glaz Arena, Rennes, Prancis, Kamis (26/10/2023). (AFP)

RENNES (RIAUPOS.CO) - Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia sukses lolos ke perempatfinal usai mengandaskan wakil Malaysia Vivian Hoo/Lim Chiew Sien. Laga itu dimainkan di Glaz Arena, Rennes, Prancis, Kamis (26/10). Apri/Fadia menang dalam dua set langsung dengan skor 21-8 dan 21-18.

Di ganda putra, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto memastikan diri ke perempatfinal. FajRi -julukan Fajar/Rian- mengalahkan pasangan Denmark, Daniel Lundgaard/Mads Vestergaard, dengan skor 21-12 dan 21-12.


Di tunggal putra, Anthony Ginting mengamankan jalannya ke perempatfinal usai mengatasi wakil tuan rumah Toma Junior Popov dengan skor 11-21, 21-17, dan 21-17.

Hasil berbeda diraih tunggal putri Putri Kusuma Wardani, yang harus menerima kekalahan ketika bersua dengan wakil Spanyol Carolina Marin dengan skor 16-21 dan 18-21.

Pertandingan antara Apriyani Rahayu/Siti Fadia melawan  Vivian Hoo/Lim Chiew Sien Level permainan antar kedua wakil tersebut jelas terlihat di game pertama. Apri/Fadia tampil jauh lebih dominan atas Vivian/Lim. Duet ganda putri andalan Tanah Air itu terus melancarkan serangan beruntun. Mereka pun segera membukukan kemenangan dengan skor telak 21-8.

Di gim kedua, keadaan berbalik. Apri/Fadia kesulitan meladeni aksi duet Malaysia kali ini. Mereka harus tertinggal lebih dulu.

Apri/Fadia pun mampu membalikkan keadaan menjelang poin-poin akhir dengan skor sementara 17-16.

Apri/Fadia berhasil mencapai poin 20 lebih dulu. Mereka pun segera menutup kemenangan dengan skor 21-18.(int/eca)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook