KISRUH SEPAKBOLA INDONESIA

Pembekuan Dicabut, PSSI Janji Lakukan Reformasi

Olahraga | Sabtu, 27 Februari 2016 - 00:45 WIB

Pembekuan Dicabut, PSSI Janji Lakukan Reformasi
Kantor PSSI.(Jawa Pos)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Wacana pemerintah yang ingin mencabut sanksi pembekuan federasi sepak bola Indonesia tersebut disambut baik Wakil Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Hinca Panjaitan.

Pencabutan sanksi itu, menurut Hinca, bisa dijadikan momentum untuk mereformasi PSSI menjadi organisasi yang bersih dan profesional. "Saya yakin sekali titik cerahnya ada dan bisa diselesaikan dengan baik," kata Hinca dalam sebuah diskusi di Warung Daun Cikini, Jakarta, Sabtu (27/2/2016).

Baca Juga :Tujuh Dibubarkan, BUMN Karya Disehatkan

Pemerintah memang mewacanakan pencabutan sanksi pembekuan PSSI dalam waktu dekat. Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nachrowi pun menyatakan tengah mengkaji pencabutan tersebut dan tinggal menunggu arahan presiden.

Salah satu pertimbangan pencabutan itu adalah pemerintah ingin melihat sepak bola Indonesia kembali berlaga di kancah Internasional. Sehingga, sanksi yang berlangsung selama sepuluh bulan sejak April 2015 itu harus dihentikan.

Hinca pun berharap PSSI mampu mengambil pelajaran dari sanksi yang diterima dari pemerintah tersebut. "Saya berharap semuanya kita belajar sepuluh bulan ini dari apa yang terjadi. Sama-sama kita memikirkan sepak bola kita. Lebih baik kita pergi ke lapangan hijau daripada meja hijau," pungkasnya. (put)

Sumber: Jawa Pos

Editor: Hary B Koriun









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook