JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Kejutan perdana Piala Dunia 2022 terjadi di Grup C antara Argentina versus Arab Saudi. Tanpa diduga, Arab Saudi berhasil untuk sementara waktu membalikkan keadaan setelah sebelumnya tertinggal 0-1 menjadi 2-1, Selasa (22/11/2022).
Argentina sebelumnya unggul lebih dulu lawan sepakan penalti Lionel Messi di menit 10. Argentina sebetulnya mendapat setidaknya tiga peluang untuk menambah pundi-pundi gol, namun strategi jebakan offside yang diterapkan Arab Saudi dengan apik membuat Argentina gagal menambah keunggulan.
Hingga turun minum babak pertama, Arab Saudi sama sekali tidak melakukan shoot on target ke gawang Argentina.
Namun, kondisi berubah di babak kedua. Arab Saudi menciptakan dua gol dari kaki Saleh Al Shehri dan Salem Al Dawsari.
Al Shehri menyamakan kedudukan menjadi 1-1 di menit 48. Hanya berselang 5 menit, giliran Al Dawsari menggetarkan gawang Emiliano Martínez di menit 53. Hingga menit 80, Messi Cs masih tertinggal dengan skor sementara 1-2 dari Arab Saudi.
Sumber: Jawapos.com
Editor: Eka G Putra