LIGA CHAMPIONS

Buang Banyak Peluang, Roma Pantas Kalah

Olahraga | Rabu, 09 Maret 2016 - 16:30 WIB

Buang Banyak Peluang, Roma Pantas Kalah
Kapten AS Roma, Allesandro Florenzi (kanan) saat mengawal gelandang Real Madrid, James Rodriguez, dinihari tadi. Karena membuang banyak peluang, Florenzi mengatakan timnya pantas tersingkir. (GETTY IMAGES/ZIMBIO)

MADRID (RIAUPOS.CO) - Jika saja tembakan Edin Dzeko yang tinggal berhadapan dengan Keylor Navas setelah menerima umpan dari Mohammed Salah di awal babak pertama, tidak melenceng, mungkin hasil akhir babak 16 Besar Liga Champhions leg kedua di Santiago Bernabeu dinihari tadi, bakal lain.

Harus mengejar ketinggalan agregat 0-2 setelah kalah di kandang sendiri dua pekan lalu, AS Roma mengurung pertahanan Real Madrid sejak awal. Dua peluang emas didapat Dzeko dan Salah. Sayangnya, keduanya gagal membuahkan gol.

Baca Juga :Mbappe Ramaikan Bursa Transfer Eropa Awal Tahun

Hal ini yang disesalkan kapten Roma, Alessandro Florenzi. Menurut pemain serba bisa ini, Roma harus tersingkir 0-4 secara agregat dari l Madrid karena mereka tidak efektif di mulut gawang.

Florenzi lantas mengatakan pada UEFA.com bahwa Roma punya banyak peluang  baik di leg pertama maupun kedua, "Namun jika anda tak mencetak gol, Anda tidak bisa lolos."

"Kadang hal tersebut tidak tergantung pada pengalaman, anda hanya harus lebih akurat. Ini amat disayangkan, kami harus lebih efisien dan jika mampu melakukannya, ceritanya akan lain. Kami memainkan dua laga yang bagus, kami bermain sepakbola dengan amat bagus," jelas pemain yang bisa berposisi sebagai bek kanan-kiri, gelandang menyerang, sayap kanan-kiri maupun penyerang utama ini.

Hal yang sama juga dijelaskan bos Roma, Luciano Spalletti. Dia mengatakan bahwa timnya tampil amat buruk dalam penyelesaian akhi.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook