ROMA (RIAUPOS.CO) - AS Roma dikabarkan mengincar Alex Telles dari Manchester United (MU). Namun, kini perjuangan mereka menjadi sulit karena Inter Milan juga menginginkan jasa bek sayap tersebut.
Dikutip dari Football Italia, Sabtu (17/7/2021), kedua klub raksasa Italia tersebut menginginkan pemain Brazil tersebut dari Setan Merah dengan status pinjaman. Hal ini disampaikan oleh pengamat transfer asal Italia, Gianluca di Marzio, melalui akun Twitter-nya, @DiMarzio.
Ia menyebut saat ini bukan hanya AS Roma yang menginginkan jasa Alex Telles, melainkan Inter juga turut tertarik mendatangkan bek sayap asal Brazil tersebut.
Jika pada akhirnya Telles lebih memilih untuk hijrah ke Inter, ini bukan pertama kalinya ia akan bermain di Giuseppe Meazza.
Pada musim 2015-2016, Telles pernah berseragam Inter ketika menjalani masa peminjaman dari klub Turki, Galatasaray.
Meski begitu, kepindahan Telles ke AS Roma atau Inter sepertinya akan urung terjadi jika hanya dalam status pinjaman. Dikabarkan MU selaku pemilik Telles menginginkan menjual bek tersebut secara permanen jika ada klub yang tertarik.
Alex Telles didatangkan MU dari Porto pada awal musim 2020-2021 dengan harga 15 juta euro atau sekitar Rp263 miliar dengan durasi kontrak hingga 30 Juni 2024.
Selama berseragam MU, Telles tercatat sudah bermain sebanyak 24 kali di semua kompetisi dan menghasilkan 4 assist dengan catatan sebanyak 1.759 menit bermain.
Sumber: Football Italia/News/Daily Mail
Editor: Hary B Koriun