Dorong Wisata Olahraga Jadi Iven Tahunan

Olahraga | Senin, 17 Desember 2018 - 14:00 WIB

Dorong Wisata Olahraga Jadi Iven Tahunan
LOMBA LARI: Wakil Bupati Inhu H Khairizal SE Msi (pegang bendera) melepas peserta lomba lari maraton dengan mengambil start dari Pasar Pekan Heran dan finish di kawasan Danau Raja Rengat, Ahad (16/12/2018) (raja kasmedi/riau pos)

RENGAT (RIAUPOS.CO) - Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) menyambut baik rencana wisata olahraga dijadikan iven tahunan. Bahkan di tahun 2019 mendatang, Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Inhu diminta ambil bagian di kegiatan tersebut.

Hal itu disampaikan Wakil Bupati (Wabup) Inhu H Khairizal SE MSi pada acara wisata olahraha yang diselenggarakan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Inhu yang dipustakan di kawasan wisata Danau Raja Rengat Ahad, (16/12). “Ada beberapa cabang olahraga dalam kegiatan wisata olahraga, sehingga layak dijadikan event tahunan,” ujar Wabup Inhu H Khairizal SE Msi.

Selain ada beberapa cabang olahraga, lokasi yang dimanfaatkan dalam kegiatan tersebut dinilai dapat meningkatkan kunjungan wisatawan ke kawasan wisata Danau Menduyan di Desa Kota Lama Kecamatan Rengat Barat dan kawasan wisata Danau Raja di Rengat. Kemudian lintasan yang dilalui dari beberapa kegiatan itu, merupakan wilayah pinggiran Sungai Indragiri.
Baca Juga :Ribuan Warga Penuhi Wisata Pantai

Untuk itu katanya, melalui terobosan yang dilakukan KONI Kabupaten Inhu sudah selayaknya Pemkab Inhu dapat meresponnya. “Dari jumlah warga yang hadir di kegiatan ini, juga dapat menjadi pertimbangan untuk menjadikan wisata olahara sebagai ivent tahunan,” sebutnya.

Sementara itu Ketua KONI Kabupaten Inhu Supri Handayani SE mengatakan bahwa melalui wisata olahraga ini ada sejumlah kegiatan diantaranya lomba maraton, sepeda gembira, komunitas mobil dan komunitas sepeda motor. “Sedikitnya lima ratus peserta ikut dalam lomba lari maraton, ratusan peserta sepeda gembira dan puluhan peserta dari berbagai komunitas,” ujar Supri Handayani.

Lomba lari maraton mengambil start dari pasar Pekan Heran Kecamatan Rengat dan finish di Danau Raja Rengat dengan jarak tempuh mencapai 21 kilometer. Lintasan lomba lari maraton ini merupakan sepanjang jalan di pinggiran Sungai Indragiri yang sebelumnya merupakan jalan lintas Rengat – Pekanbaru.

Kemudian untuk peningkatan destinasi wisata di Kabupaten Inhu, yakni Danau Meduyan dijadikan start untuk sepeda gembira, komunitas mobil dan sepeda motor dan Danau Raja dijadikan finish. “Peserta sepeda gembira ini selain berasal dari Kabupaten Inhu, juga ada dari Kabupaten Kuantan Singingi, Kabupaten Inhil dan Kabupaten Pelalawan,” terangnya.(kas)

(Laporan kasmedi, Rengat)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook