PSPS Riau Siap Tempur Hadapi Semen Padang FC

Olahraga | Jumat, 17 November 2023 - 10:30 WIB

PSPS Riau Siap Tempur Hadapi Semen Padang FC
Pertandingan menarik akan tersaji antara PSPS Riau menghadapi Semen Padang FC di Stadion H Agus Salim, Padang pada Jumat (17/11) pukul 19.00 WIB. (GRAFIS RAHMAD ADRI/RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Pertandingan menarik akan tersaji antara PSPS Riau menghadapi Semen Padang FC di Stadion H Agus Salim, Padang pada Jumat (17/11) pukul 19.00 WIB.

Laga ini diprediksi akan berjalan sengit. Pasalnya, PSPS harus membalas atas kekalahannya saat menjamu Semen Padang FC. Apalagi PSPS Riau sangat memerlukan kemenangan dalam laga ini untuk bisa naik ke posisi tiga klasemen Grup 1 Liga 2.


Sejauh ini, PSPS telah menjalani 8 pertandingan. Hasilnya, mereka meraih 2 kali kemenangan, 3 kali seri dan 3 kali kekalahan. Sebelumnya, pada putaran pertama di Stadion Kaharuddin Nasution, Pekanbaru, PSPS kalah dengan skor 0-2.

Sementara Semen Padang telah melakoni 7 pertandingan. Hasilnya, 5 kali kemenangan, 1 kali imbang dan 1 kali kalah.

Chief Operating Officer (COO) PSPS Riau Edward Riansyah mengatakan, skuad PSPS dalam kondisi siap tempur. Apalagi laga lawan Semen Padang FC sangat penting karena PSPS punya target secara perlahan mengejar posisi tiga di klasemen Grup 1 Liga 2.

“Kami tidak memikirkan pertandingan orang lain, tetapi yang kita pikirkan adalah pertandingan yang kami hadapi. Bagaimana di sisa laga mendapatkan poin penuh, sehingga target di posisi tiga klasemen Grup 1 bisa tercapai,” ungkapnya.

Ia mengungkapkan dengan banyaknya pemain baru di PSPS diharapkan bisa menjadi daya dobrak tim yang lebih baik.

”Kami tidak berpikir tentang pemain lama dan pemain baru, tetapi yang lebih penting adalah bagaimana di setiap pertandingan PSPS bisa menang. Dan kemungkinan akan ada tambahan 1 pemain lagi, tetapi saat ini baru komunikasi,” katanya.

Sementara itu, Pelatih PSPS Ridwan Saragih mengatakan, persiapan untuk menghadapi Semen Padang seperti biasa dan berharap banyak untuk tiga poin.

“Kami berharap banyak dan In Sya Allah optimistis meraih poin penuh. Mohon doa dan dukungannya. Kami datang kemari tidak mau sia-sia dan ingin memberikan yang terbaik untuk mendapatkan poin,” kata Ridwan.

Disebutkan Ridwan, PSPS memboyong 23 pemain saat bertandang ke Semen Padang FC, termasuk dua pemain asing.

 “Kami memboyong 23 pemain. Kita sudah evaluasi dan pelajari permainan Semen Padang FC dari beberapa laga yang telah dijalaninya. Apalagi saat ini komposisi pemain sudah berbeda,” sebutnya.

Menurutnya, semua pemain lawan harus diantisipasi, apalagi Semen Padang memiliki Kenneth Ngwoke yang harus diantisipasi karena bisa menciptakan gol di kandang lawan hingga 3 gol. Jika itu diberi peluang itu sangat berbahaya. 

“Kita mohon doa dan dukungan agar anak-anak bisa tampil maksimal sehingga bisa mencuri poin penuh pada pertandingan,” pungkasnya.(eca)

Laporan DOFI ISKANDAR, Pekanbaru 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook