MENUJU PESONAS 2022

Soina Riau Gelar Coaching Clinic Pelatih

Olahraga | Minggu, 15 Mei 2022 - 11:57 WIB

Soina Riau Gelar Coaching Clinic Pelatih
Para peserta coaching clinic pelatih foto bersama dengan Ketua Pengprov Soina Provinsi Riau, Novilia, di Pekanbaru, Jumat (13/5/2022). (DOFI ISKANDAR RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Special Olympic Indonesia (Soina) Riau menggelar coaching clinic Soina tahun 2022 menuju Pekan Special Olympics Nasional (Pesonas) I 2022 di Semarang, Jawa Tengah, Jumat (13/5). Acara berlangsung di Hotel Pangeran Jalan Sudirman, Pekanbaru.

Ketua Pengprov Soina Provinsi Riau, Novilia, yang membuka coaching clinic mengatakan, coaching clinic ini adalah kegiatan awal menuju Pesonas 2022 dimulai tanggal 3-8 Juli 2022 di Semarang.


“Coaching clinic ini diikuti oleh 35 orang perwakilan pelatih dari Soina Kabupaten/Kota se Provinsi Riau. Jadi nanti mereka lah yang akan melatih atlet-atlet kita untuk mengikuti Pekan Special Olympics Nasional di Semarang,” ujar Novilia.

Ia menuturkan, setelah 35 orang pelatih dari se Provinsi Riau melaksanakan coaching clinic dimulai sejak Jumat (13/5) sampai dengan, Ahad (15/5) ini nantinya mereka akan meneruskan ilmu yang telah didapatkan ke masing-masing pelatih yang ada di Kabupaten/Kota di Riau.

Kemudian lanjutnya, setelah itu akan dilakukan pembinaan kepada atlet Soina yang sudah didata oleh panitia pelaksana Pesonas 2022 di Semarang dengan total Kontingen Riau nantinya lebih dari 170 orang dari 12 cabor yang akan diikuti pada pelaksanaan Pesonas 2022 di Semarang nantinya.

“Selain pembinaan yang dilakukan oleh pelatih, nantinya juga akan ada TC kepada atlet selama 8 sampai dengan 10 hari saja. Insya Allah atlet-atlet kita bisa dibina dan bisa meraih juara pada Pesonas 2022. Apalagi Riau sudah dua kali meraih juara umum berturut-turut,” ungkapnya.

Untuk itu dirinya berharap dukungan dari semua pihak baik itu dari pelatih, pengurus Soina, orang tua dan terutama dari pemerintah. Walaupun saat ini pemerintah telah memperhatikan atlet dan pelatih-pelatih Soina tetapi tentunya kami berharap perhatian dari pemerintah bisa lebih ditingkatkan lagi.(dof)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook