PIALA DUNIA U-17 2023

Senegal Hajar Polandia, Idrissa Gueye Pemain Ketiga Ukir Hat-trick

Olahraga | Selasa, 14 November 2023 - 20:30 WIB

Senegal Hajar Polandia, Idrissa Gueye Pemain Ketiga Ukir Hat-trick
Penyerang Senegal U-17 Idrissa Gueye mencetak hat-trick ketika membantu timnya menang 4-1 atas Polandia U-17 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Selasa (14/11/2023). (X @FIFAWORLDCUP)

BANDUNG (RIAUPOS.CO) - Idrissa Gueye menjadi pemain ketiga yang membukukan hat-trick atau trigol di Piala Dunia U17 2023 Indonesia. Idrissa Gueye mencetak tiga gol dalam kemenangan 4-1 Senegal atas Polandia dalam penyisihan Grup D Piala Dunia U17 2023 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Selasa (14/11/2023) sore.

Pemain muda klub Senegal Generation F, Idrissa Gueye membuka keunggulan kran golnya pada menit ke-18 memanfaatkan umpan Yaya Dieme. Gol bunuh diri Dominik Szala tepat setengah jam laga berjalan membawa Senegal unggul 2-0. Gueye mencetak gol keduanya pada menit ke-52, usai menuntaskan umpan Alpha Toure. 3-0 untuk Senegal.


Polandia U-17 sempat menipiskan ketinggalan menjadi 1-3 pada menit ke-66 melalui aksi Marcel Regula. Namun hat-trick Idrissa Gueye pada menit ke-69 memastikan Senegal menang 4-1. Kemenangan yang hampir pasti meloloskan Senegal ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 karena sudah mengoleksi 6 poin.

Idrissa Gueye sendiri tercatat sebagai pemain ketiga yang membukukan hat-trick di Piala Dunia U-17 2023. Sebelumnya ada Mamadou Doumbia dari Mali ketika membantu timnya menang 3-0 atas Uzbekistan pada hari pertama pelaksanaan turnamen ini.

Kemudian pada Selasa sore tadi, penyerang Brasil Kaua Elias Nogueira mencetak hat-trick ke gawang Kaledonia Baru dalam laga yang berakhir 9-0 untuk Selecao Muda. Gol-gol Nogueira tercipta pada menit ke-46, 86' dan pada masa injury babak kedua.

Pesta gol Selecao Muda dibuka oleh Rayan Vitor pada menit ke-28. Estevao menggandakan keunggulan anak asuh Phelipe Leal saat laga memasuki menit ke-39. Lalu Luighi membawa Brasil unggul 3-0, semenit jelang turun minum. Pada babak kedua, Brasil menambah enam gol lagi. Termasuk hat-trick Nogueira. Tiga gol lainnya antara lain penalti Rayan Vitor pada menit ke-51, lalu Vitor Reis menit ke-56, serta Joao Victor menit ke-61.

Kemenangan ini membuka asa Brasil lolos ke babak 16 besar setelah pada laga perdana kalah 2-3 dari Iran. Usai laga ini, ada tiga tim di Grup C yang mengoleksi 3 poin. Inggris, Brasil dan Iran. Kaledonia Baru juru kunci dengan nol poin.

Sumber: Pojoksatu.id
Editor: Edwar Yaman

 

 

piala dunia u-17,idrissa gueye,Mamadou Doumbia,hatt-trick,Kaua Elias Nogueira









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook