BASKET NBA

Menunggu 10 Tahun, LA Lakers Akhirnya Juara NBA 2019-2020

Olahraga | Selasa, 13 Oktober 2020 - 04:04 WIB

Menunggu 10 Tahun, LA Lakers Akhirnya Juara NBA 2019-2020
(AFP/NBA)

ORLANDO (RIAUPOS.CO) – Los Angeles (LA) Lakers berhasil mengalahkan Miami Heat dengan skor 106-93 di final gim keenam NBA 2019-2020, yang berakhir Senin (12/10/2020) pagi WIB. Dengan hasil itu, Lakers pun kini menang 4-2 atas Heat dan memastikan gelar juara NBA di musim ini setelah 10 tahun nirgelar.

Ya, Lakers berhasil keluar menjadi juara NBA 2019-2020 setelah berjuang keras mengalahkan Heat di final gim keenam tersebut. Seperti ditulis AFP, keunggulan Lakers atas Heat sudah sangat terlihat di paruh pertama pertandingan atau dari dua kuarter awal.


Sebab di dua kuarter awal itu, Lakers berhasil mendulang banyak poin serta menahan Heat untuk meraih angka. Seperti pada kuarter pertama, Lakers sukses membuat skor cukup jauh, yakni 28-20 atas Heat.

Lakers semakin menggila di kuarter kedua, di mana LeBron James dan kawan-kawan dapat menghajar Heat dengan skor yang sangat telak 36-16. Perbedaan poin yang sangat besar itu membuat Lakers benar-benar tak tertandingi di paruh pertama final gim keenam NBA 2019-2020 tersebut.

Heat sebenarnya sempat bangkit di kuarter ketiga. Jimmy Butler dan kolega mampu memberikan perlawanan hingga menekan Lakers sampai tim tersebut tampak kesulitan meraih banyak poin di kuarter ketiga tersebut, skor pun menjadi 23-22 dan Lakers hanya unggul tipis.

Memasuki kuarter keempat, lagi-lagi Lakers mendapatkan perlawanan yang ketat dari Heat. Lakers yang awalnya sudah unggul jauh perlahan-lahan mulai didekati oleh klub basket asuhan Erik Spoelstra tersebut.

Lakers pun pada akhirnya tertinggal 16 poin dari Heat usai kuarter keempat berakhir. Namun, karena Lakers sudah menabung banyak poin di awal, mereka pun tetap keluar sebagai pemenangannya dengan skor akhir 106-93.

Kemenangan atas Heat itu membuat Lakers akhirnya menjadi juara NBA lagi. Sebab sudah hampir 10 tahun lamanya Lakers sudah tak pernah lagi menjadi juara NBA. Terakhir kali Lakers juara adalah pada 2010 silam saat masih diperkuat Kobe Bryant.

Gelar juara ke-17 NBA itu pun khusus dipersembahkan untuk mendiang Kobe Bryant dan putrinya Gianna Bryant, yang telah meninggal dunia pada Januari 2020 kemarin akibat kecelakaan helikopter. Jadi, gelar juara tahun ini jelas sangat berarti untuk para pemain Lakers.

Sumber: AP/CNN/BT Sports
Editor: Hary B Koriun









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook