MUNCHEN (RIAUPOS.CO) – Memiliki striker bukan satu-satunya handicap Bayern Munchen menghadapi musim ini. Kepergian Robert Lewandowski sejak tahun lalu belum ada penggantinya. Kini sektor kiper juga problematik seiring penjaga gawang utama sekaligus kapten Manuel Neuer masih dalam pemulihan cedera kaki yang dialami sejak paro musim lalu.
Yann Sommer sebagai deputi Neuer musim lalu baru saja pindah ke Inter Milan. Alexander Nubel juga kembali dipinjamkan (ke VfB Stuttgart). Alhasil, saat ini Bayern tinggal memiliki Sven Ulreich sebagai nama yang berpengalaman di bawah mistar.
Der Trainer Bayern Thomas Tuchel pun terpaksa memakai jasa kiper Bayern Munchen II Tom Hulsmann untuk berjaga-jaga saat melakoni laga pramusim kontra AS Monaco di Sportpark Unterhaching dua hari lalu (8/8).
”Kami masih mengupayakan (kedatangan kiper baru, red),” ucap Tuchel sebagaimana dilansir Sport1.
Masalahnya, seperti perburuan terhadap bomber Tottenham Hotspur Harry Kane yang belum menemui hasil meski melayangkan penawaran keempat, pencarian kiper pun terkesan ”asal tembak”.
Die Roten –sebutan Bayern– sudah dipastikan gagal mendapatkan kiper Brentford FC David Raya yang lebih dulu deal dengan Arsenal.
Masih ada empat kiper yang masuk radar Bayern. Yakni, Yassine Bounou (Sevilla FC), Geronimo Rulli (AFC Ajax), Kepa Arrizabalaga (Chelsea), dan David de Gea (free agent).
Hanya, dengan opsi kiper baru hanya akan menjadi cadangan Neuer seandainya yang bersangkutan sudah pulih, sepertinya sulit satu di antara mereka mau menerima tawaran Bayern.
Terlebih, Kepa dan Rulli notabene merupakan pilihan utama di klub masing-masing.
”De Gea adalah pilihan realistis. Tapi, dia bukan tipikal kiper yang sesuai dengan gaya bermain Bayern (Neuer dikenal sebagai sweeper keeper, red),” ulas Bild.
Sumber: Jawapos.com
Editor: Edwar Yaman