PIALA AFF U-19 2018

Penasaran, Indra Sjafri Harapkan Timnas Bersua Thailand di Final

Olahraga | Selasa, 10 Juli 2018 - 17:30 WIB

Penasaran, Indra Sjafri Harapkan Timnas Bersua Thailand di Final

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Kekalahan tipis dialami Timnas Indonesia pada Senin (9/7/2018). Kala itu, Garuda Nusantara kalah tipis 1-2 dari Thailand. Hal itu membuat pelatih Tim Nasional (Timnas) U-19 Indonesia, Indra Sjafri penasaran. 

Karena itu,pada final Piala AFF U-19 2018, Indra berharap bisa berjumpa Sittichok Paso dan kawan-kawa. Adapun Indonesia tumbang di tangan Thailand pada laga terakhir Grup A, di Stadion Gelora Delta Sidoarjo.

Garuda Nusantara menyerah dengan skor tipis 1-2, yang sekaligus menjadi kekalahan perdana Indonesia di Piala AFF U-19 2018. Kekalahan itu membuat Indonesia finis sebagai runner up Grup A.
Baca Juga :Banjir Melanda Wilayah Perbatasan Thailand

Mereka akan bertemu juara Grup B pada babak semifinal. Laga penentuan di Grup B sendiri baru berlangsung hari ini.

“Mudah-mudahan bisa bertemu Thailand lagi di final,” kata Indra Sjafri.

Di sisi lain, dia pun tak menampik bahwa strateginya tidak berjalan sempurna pada pertandingan kemarin. Khususnya pada babak pertama, kala Indonesia membuat banyak kesalahan individu.

Mulai dari passing yang buruk, jarak antarlini yang longgar, hingga transisi yang lambat. Permainan mereka berangsur membaik pada babak kedua. Masuknya Witan Sulaeman menjadi salah satu penyebab meningkatnya performa Garuda Nusantara pada paruh kedua.

Kendati sempat mencetak satu gol, Indonesia dipaksa menyerah dengan skor 1-2.

“Kalau saja cara bermain di babak kedua berjalan sejak awal pertandingan, mungkin hasilnya akan berbeda,” tuntasnya. (saf)

Sumber: JPG

Editor: Boy Riza Utama









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook