PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – SSB Chevron dan SSB Rumbai Jr sama-sama memperoleh satu poin tambahan setelah bermain sama kuat, 1-1, pada Kompetisi U-17 Level II Grup A, di Lapangan Sepakbola Baterai R Jalan Imam Munandar, Sabtu (5/3/2016).
Pertandingan SSB Chevron kontra SSB Rumbai Jr yang berlangsung di tengah terik matahari berjalan dengan tempo yang lamban. Ini adalah pertandingan terakhir bagi kedua kesebelasan yang tidak menentukan lagi.
SSB Chevron yang sudah dipastikan lolos sebagai juara di grup A dan melaju ke babak semifinal, sedangkan SSB Rumbai Jr sudah dipastikan tidak akan lolos ke babak selanjutnya.
SSB Rumbai Jr yang mengincar kemenangan di laga terakhirnya langsung tampil menyerang. Kebuntuan baru terpecahkan pada menit ke-25 ketika Galang menciptakan gol melalui tendangan bebas jarak jauhnya yang tidak mampu diantisipasi oleh penjaga gawang SSB Chevron.
Sementara, SSB Chevron hanya sesekali memanfaatkan serangan-serangan balik dan usaha ini tidak mampu menghasilkan gol. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, SSB Rumbai Jr yang tidak mempunyai beban tampil lepas dengan terus melakukan serangan-serangan ke lini pertahanan SSB Chevron. Namun, itu selalu gagal membuahkan hasil.
Sementara SSB Chevron yang sudah ketertinggalan 1-0, tidak mau dipermalukan. Mereka bermain lebih ngotot di babak kedua dengan melakukan sejumlah serangan. Usaha ini membuahkan hasil pada menit ke-60 melalui kaki Gusti Rahmat. Skor 1-1 bertahan hingga laga usai 2x35 menit.
"Alhamdulillah, anak-anak bermain sudah maksimal dan tidak ada yang mengalami cedera. Hasil apa pun yang kami peroleh sore ini, sudah tidak menentukan lagi untuk maju ke babak berikutnya," ujar pelatih Rumbai Jr, Suparman.
Sementara, pelatih SSB Chevron, Nurmadi mengatakan, perolehan satu poin ini membuat timnya tetap kokoh di grup A. "Alhamdulillah, kami lolos ke semifinal. Target berikutnya, bisa masuk ke babak final," kata Nurmadi.
Laporan: Susanto
Editor: Hary B Koriun