BASEL (RIAUPOS.CO) - Swiss dan Portugal menjadi dua tim yang akan memperebutkan jatah lolos langsung ke Piala Dunia 2018 dari Grup B zona UEFA. Sebab, keduanya sama-sama meraih kemenangan pada Senin (4/9/2017) dinihari.
Adapun Swiss terus menjaga kesempurnaan dengan selalu menang. Terbaru, Swiss berhasil membungkam tuan rumah Latvia dengan skor 3-0. Dari 8 laga yang sudah dilakoni, Swiss mengumpulkan 24 poin.
Swiss menang berkat gol-gol dari Haris Seferovic, Blerim Dzemaili, dan Admir Mehmedi. Kemenangan yang pantas mengingat Latvia adalah salah satu tim terlemah di Grup B.
Di sisi lain, Portugal terus memepet Swiss usai menang 1-0 di kandang Hungaria. Andre Silva menjadi pahlawan berkat golnya pada menit 48. Dia mencetak gol lewat sundulan usai memanfaatkan umpan dari Cristiano Ronaldo. Kemenangan itu membuat tim berjuluk Seleccao das Quinas itu mengoleksi 21 angka.
Hungaria sendiri bermain dengan 10 pemain setelah Tamas Priskin mendapat kartu merah pada menit 30. Pada laga berikutnya di awal Oktober, Swiss akan menjamu Hungaria dan Portugal bertamu ke kandang Andorra. Berdasar performa saat ini, Swiss dan Portugal diyakini kembali meraih kemenangan.
Tiket lolos langsung pun akan ditentukan pada laga pamungkas saat Portugal menjamu Swiss. Portugal sendiri harus menang minimal 2-0 atas Swiss demi tiket lolos langsung ke Rusia 2018. Poin mereka akan sama dengan Swiss dan Portugal yang memegang tiket lolos langsung ke Rusia 2018 lantaran memiliki produktivitas lebih baik.
Seperti diketahui, pada pertemuan pertama, Portugal kalah 0-2 di kandang Swiss. Sebagai juara Euro 2016, Portugal jelas tak sudi harus mengais tiket Piala Dunia 2018 lewat babak play-off. Tim asuhan Fernando Santos itu bakal mati-matian untuk bisa melenggang langsung dengan cara mengalahkan Swiss pada laga pamungkas.