Toni Kroos Masih Belum Bisa Pastikan Masa Depan di Real Madrid

Olahraga | Kamis, 03 November 2022 - 09:06 WIB

Toni Kroos Masih Belum Bisa Pastikan Masa Depan di Real Madrid
TONI KROOS (INTERNET)

MADRID (RIAUPOS.CO) - Kontrak habis di musim panas 2023, Toni Kroos masih belum bisa pastikan masa depannya di Real Madrid. Sang gelandang asal Jerman hanya bisa memastikan bahwa dirinya akan pensiun di Real Madrid.

Gelandang berusia 32 tahun itu memberikan jawaban yang tidak pasti mengenai kabar Real Madrid ingin memperpanjang masa baktinya. Dia berjanji akan pensiun bersama Los Blancos – julukan Real Madrid – namun tak mau memastikan apakah itu akan terjadi pada musim panas 2023 atau beberapa tahun kemudian.


"Saya akan pensiun di sini di Real Madrid, saya hanya tidak tahu kapan, saya tidak ingin bermain untuk klub lain," kata Kroos dikutip Twitter pribadi jurnalis pakar bursa transfer, Fabrizio Romano, Rabu (2/11).

Aspek regenerasi pemain memang menjadi sorotan bagi Los Blancos. Madrid dikritik karena pemain pilar mereka merupakan pemain-pemain yang sudah memasuki usia senja, sebut saja Luka Modric dan Karim Benzema.

Jika tidak dihuni pemain-pemain yang disebut, terutama Benzema, konsistensi Madrid menjadi terganggu. Hasil di dua laga sebelumnya menjadi contoh, dimana Madrid dikalahkan RB Leipzig di Liga Champions dan ditahan imbang Girona di Liga Spanyol.

Sementara itu, kontrak Kroos bersama Madrid hanya menyisakan satu musim lagi. Isu mengenai rencana hengkang Kroos dari Santiago Bernabeau pun menyeruak.

Namun kemudian Kroos menyatakan bahwa dirinya betah bermain bersama Madrid. Bahkan pemain berusia 32 tahun itu mengakui bahwa sudah ada pembicaraan terkait perpanjangan kontraknya.

Kroos mengatakan bahwa dirinya akan menggelar pertemuan dengan manajemen klub di tahun 2023. Pertemuan tersebut akan membahas masa depan Kroos bersama klub berjuluk Los Blancos.(int/eca)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook