SEPAKBOLA DUNIA

Raksasa Italia AC Milan Incar Striker RB Leipzig, Ini Profil Benjamin Sesko

Olahraga | Kamis, 02 November 2023 - 05:03 WIB

Raksasa Italia AC Milan Incar Striker RB Leipzig, Ini Profil Benjamin Sesko
Benjamin Sesko, striker RB Leipzig yang diincar klub raksasa AC Milan.  (TWITTER FABRIZIO ROMANO)

MILAN (RIAUPOS.CO) –AC Milan dikabarkan sedang berburu striker baru yang mirip dengan gaya bermain Olivier Giroud. Dilansir dari Calciomercato, Rabu (1/11), AC Milan membutuhkan penyerang muda berperawakan tinggi dan besar yang cocok dengan skema juru taktik Stefano Pioli.

Sosok yang diincar AC Milan adalah Benjamin Sesko. Pemain RB Leipzig itu punya profil sempurna untuk menjadi suksesor Giroud yang sudah tidak muda lagi. Saat ini Sesko bermain di tim Bundesliga, RB Leipzig. Dia telah mengoleksi 6 gol dari 13 kali penampilan musim ini.


Tak hanya AC Milan, tim papan atas Liga Inggris, Arsenal dan Chelsea dilaporkan juga kepincut mendatangkan bomber kebangsaan Slovenia itu. Dilansir dari laman Transfermarkt, Rabu (1/11), Benjamin Sesko lahir di Radece, Slovenia, pada 31 Mei 2003.

Berposisi sebagai penyerang tengah, Sesko dominan bermain menggunakan kaki kanan. Meskipun dicap sebagai wonderkid potensial, perjalanan di kelompok umur ternyata tidak mudah.

Penyerang RB Leipzig itu sempat dua kali pindah dari akademi lokal, NK Krsko dan NK Domzale sebelum akhirnya ditebus tim raksasa asal Austria, RB Salzburg pada 2019.

Di sini karier Sesko mulai berubah. Mengawali debut di tim U-18 Salzburg, dia berhasil melesakkan 7 gol dari 5 kali penampilan. Performa mengesankan itu berhasil diteruskan hingga naik di tim Salzburg UEFA U-19. Untuk menaikkan jam terbang, Sesko dipinjamkan ke tim kasta kedua Liga Austria, FC Liefering. Bersama Liefering, Sesko menunjukkan taji sebagai penyerang mumpuni dengan koleksi 22 gol dan 6 assist dari 44 kali penampilan.

Penampilan apik itu membuatnya dipanggil kembali RB Salzburg pada 2021. Selama dua musim di sana, penyerang jangkung itu selalu reguler bermain sebagai striker. Dari 79 kali bermain, dia telah mengoleksi 29 gol dan 11 assist.

Statistik luar biasa itu yang bikin tim-tim besar seperti Manchester United, Chelsea, hingga AC Milan, kepincut untuk mendapatkan jasanya. Namun setelah berdiskusi dengan agennya, Sesko memilih untuk hijrah ke tim afiliasi perusahaan Red Bull asal Jerman, RB Leipzig dengan mahar 24 juta euro.

Bersama Leipzig, Sesko masih belum bermain secara reguler. Dia hanya empat kali starter dengan total bermain 391 menit. Namun, sebagai super-sub, striker muda tersebut cukup efektif dengan koleksi 6 gol. Tak hanya moncer di level klub, pemain incaran AC Milan musim ini juga mumpuni di level timnas. Bersama Slovenia dia berhasil koleksi 9 gol dari 24 penampilan internasional.

Sumber: Jawapos.com
Editor: Edwar Yaman

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook