Rehan/Lisa dan Apri/Siti Melesat Naik

Olahraga | Rabu, 02 November 2022 - 09:04 WIB

Rehan/Lisa dan Apri/Siti Melesat Naik
REHAN NAUFAL DAN LISA AYU (RPG)

PARIS (RIAUPOS.CO) - Update ranking BWF kelar Prancis Open telah diketahui, Selasa (1/11). Ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal/Lisa Ayu dan ganda putri Tanah Air, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva berhasil melesat tinggi di ranking BWF.

Rehan/Lisa pun berhasil naik empat tangga menuju ranking ke-26 dunia dengan koleksi 44.080 poin. Catatan itu tentu tak terlepas dari kiprah Rehan/Lisa di Prancis Open, di mana keduanya berhasil tembus sampai babak semifinal.


Sementara itu, dari ganda putri, Apriyani/Siti, berhasil melompat tiga tempat ke peringkat 15 dunia dengan koleksi 54.400. Raihan itu ditorehkan keduanya usai tembus ke babak 32 besar Prancis Open.

Bukan hanya posisi dua jagoan Merah Putih itu saja yang berubah. Perubahan juga dialami sejumlah pebulutangkis Tanah Air. Di mana Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (ganda putri)l, yang gugur di 16 besar berhasil naik dua posisi ke urutan 26 dunia dengan 45.288 poin. Begitu pula dengan Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela.

Posisi keduanya naik dua tempat ke urutan 35 dunia dengan perolehan 35.550 poin. Sayangnya, Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso yang telah absen dalam beberapa bulan terakhir turun ke peringkat 29 dengan 40.210 poin.

Di sisi lain, ganda campuran terbaik Pelatnas Cipayung, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, masih tak beranjak dari tempatnya. Mereka masih menghuni peringkat ke-15 dengan 58.303 poin. Sementara itu, lima pasang ganda putra Indonesia tak tergeser dari posisi mereka masing-masing.(int/eca)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook