SERIE A ITALIA

Debut El Shaarawy Antar Kemenangan Roma

Olahraga | Minggu, 31 Januari 2016 - 15:56 WIB

Debut El Shaarawy Antar Kemenangan Roma
Stephane El Shaarawy (kanan), saat merayakan gol perdananya untuk Roma ke jala Frisione, Ahad (31/1/2016) dinihari. (GETTY IMAGES/ZIMBO)

Performa El Shaarawy sendiri sebenarnya tidak terlalu mengecewakan. Sepanjang babak pertama, dari posisinya di sayap kiri, dia melepas satu tembakan (diblok lawan) dan merancang satu peluang yang sayangnya gagal dimaksimalkan oleh Edin Dzeko. El Shaarawy juga berkontribusi dalam bertahan dengan masing-masing satu interception dan clearance.

Justru Zukanovic yang bermain lebih gemilang di lini pertahanan. Dia tercatat sebagai pemain Roma dengan rating terbaik ketiga (statistik WhoScored) di babak pertama setelah Nainggolan dan Pjanic.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Babak kedua dimulai, Roma langsung mengambil inisiatif serangan. Hasilnya instan. Cuma tiga menit setelah restart, Roma mencetak gol kedua berkat kombinasi dua pemain barunya. El Shaarawy menunjukkan kelasnya dengan tendangan tumit akrobatik membelakangi gawang meneruskan crossing Zukanovic untuk mengoyak gawang Frosinone.

Setelah cuma imbang 1-1 menjamu Hellas Verona pada giornata 20, Roma dipukul juara bertahan Juventus 0-1 di Turin pada giornata berikutnya, Roma racikan Spalletti akhirnya menang. Roma masih berada dalam masa transisi usai pergantian pelatih, dari Rudi Garcia ke Spalletti, tapi Roma harus segera menemukan lagi bentuk terbaiknya dan kembali ke jalur kemenangan.

"Ini kemenangan penting bagi kami. Kami harus terus bekerja keras," ujar Spalleti seperti dilansir Soccerway.

Editor: Hary B Koriun









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook